Gramedia Logo
Product image
Yasa Boga

Masak Apa?

Format Buku
Deskripsi
Itulah yang muncul di benak seti ap ibu rumah tangga, begitu mata terbuka di pagi hari. Sebuah tugas yang tak mengenal hari libur dan jujur saja, sangat membosankan... Namun di sinilah letak kehebatan kaum ibu. Meskipun sedang sakit, capai, ti dak mood, dan seribu satu kondisi lainnya, mereka tetap turun ke dapur. Mana ada ibu yang tega atau berani mengambil risiko anggota keluarganya kelaparan dan ‘kurang makan’? Kurang makan di sini dimaksudkan kurang asupan gizi yang berkualitas, karena makan sembarangan. Kemudian kembali lagi pada masalah, “Masak apa ya...?” Masakan seperti apa yang mencukupi gizi dan nutrisi keluarga? Padu padan menunya seperti apa? Masaknya bagaimana? Terpanggil untuk mendukung tugas mulia ibu-ibu muda Indonesia, MASAK APA menyajikan 90 set Menu Harian dan 36 set Akhir Pekan yang ‘masuk akal’. Bahan-bahannya mudah diperoleh, cara membuatnya simpel, cita rasanya pun pas untuk selera lidah kita. Tersaji berupa padupadan 2 jenis masakan dalam satu set menu, dan kondisi rumah tangga orang muda yang cukup kompleks sekarang ini. Antara lain biaya hidup, peran ganda, serta kesibukan para ibu yang kerap tanpa bantuan asisten rumah tangga. Semua pilihan masakan dalam buku ini mudah diikuti dan garapan Yasa Boga sejak 1987. Dan yang terpenti ng, dengan buku ini Anda ti dak akan mati gaya di dapur.
Detail Buku