Yrama Widya
Master Book Physics Jilid 2 SMA/MA/SMK/MAK Kelas 10, 11, 12
Format Buku
Deskripsi
Dalam berbagai tes, fisika sering dianggap sebagai bidang yang sulit dan membutuhkan kecakapan yang tidak main-main. Tentu saja hal tersebut tidak akan Anda biarkan menjadi penghalang dalam kesuksesan, bukan? Master Book of Physics adalah buku yang paling tepat bagi Anda yang ingin menjadi orang yang cakap (Master) di bidang Fisika (Physics). Mengapa demikian?
Dalam buku ini disajikan berbagai konsep inti yang disajikan dalam bentuk Peta Pikiran secara ringkas. Penerapan konsep inti tersebut akan disajikan secara detail dalam Contoh Soal yang disertai dengan pembahasan. Banyaknya jumlah contoh soal beserta pembahasan memungkinkan Anda untuk memahami penyelesaian soal secara konseptual. Tak hanya itu, Anda juga akan disajikan TIPS MK sebagai alternatif penyelesaian soal menggunakan cara yang lebih mudah dengan waktu pengerjaan yang lebih singkat.
Pemahaman dan tingkat kecakapan Anda dapat dilatih serta diuji melalui Soal Pengantar dan Soal Pemantapan yang jumlahnya mencapai lebih dari 2.000 soal. Soal yang disajikan dalam buku ini sangat bervariasi, mulai dari soal dalam negeri seperti UN, SBMPTN, seleksi masuk berbagai perguruan tinggi negeri favorit (UM UGM, SIMAK UI, Tes ITB, STT TELKOM, dan lain-lain), Olimpiade (OSW, OSK, dan OSN), hingga soal dari luar negeri seperti GRE (Graduate Record Examination), SAT (Scholastic Aptitude Test), AP (Advanced Placement), US Physics Olympiad, dan masih banyak lagi.
Detail Produk
Penulis: Marthen Kanginan
Penerbit: Yrama Widya
ISBN: 9786023746453
Terbit: 19 Desember 2017
Halaman: 416 halaman
Lebar: 17.5 cm
Berat: 0.58 kg
Baca Selengkapnya
Detail Buku
![Product image](https://image.gramedia.net/rs:fit:256:0/plain/https://cdn.gramedia.com/uploads/items/9786023746453_9786023746453.jpg)
Yrama Widya
Master Book Physics Jilid 2 SMA/MA/SMK/MAK Kelas 10, 11, 12