Kang Cahya
Membuat Aplikasi Mobile Native dengan Javascript by Nativescript
Deskripsi
Apakah Anda seorang pengembang Aplikasi Hybrid dan sedang mencari cara untuk membuat Aplikasi yang benar-benar Native? Atau Anda seorang pengembang web (Web Developer) yang sedang mencari cara untuk meng-upgrade skill ke dunia pengembangan mobile?
Dulu pembuatan sebuah Aplikasi Mobile Native cukup rumit, karena untuk membuat Komponen UI Native (komponen mobile asli bukan tiruan) harus menggunakan Java untuk ANDROID atau Objective C untuk iOS/Apple. Namun, sekarang cukup bermodalkan pengetahuan JavaScript dan CSS, kita dapat membuat Aplikasi Native dengan tool yg bernama NativeScript.
Selain itu, karena Aplikasi Native yang dibuat menggunakan NativeScript berbasis JavaScript, maka Aplikasi yang dibuat nantinya tidak hanya dapat berjalan Native pada perangkat Mobile, tapi juga secara otomatis dapat berjalan pada platform web.
Materi yang dibahas di dalam buku ini, antara lain:
- Pengenalan NativeScript;
- Persiapan dan Instalasi NativeScript;
- Dasar-Dasar NativeScript;
- Konsep Penggunaan NativeScript;
- Menangani UI (User Interface) Native;
- Studi Kasus Membuat Aplikasi Mobile Native;
- Kolaborasi NativeScript, MySQL (Database), dan Web Service (REST) dengan PHP.
Buku Membuat Aplikasi Mobile Native dengan Javascript by Nativescript cocok dibaca oleh mahasiswa jurusan Teknologi Informatika, pengembang aplikasi, pengembang web, atau masyarakat umum yang tertarik mendalami proses pembuatan aplikasi mobile native dengan Javascript.
Segera dapatkan buku Membuat Aplikasi Mobile Native dengan Javascript by Nativescript hanya di Gramedia terdekat di kota Anda atau pesan secara online di gramedia.com!
Baca Selengkapnya
Detail Buku