Nurhidayat
Menata Ruang Laut dengan Peta Laut Indonesia
Format Buku
Deskripsi
Luas laut Indonesia mencapai 6,4 juta m2. Sangat luas, membentang dari Sabang sampai Merauke, dari Mianggas hingga Pulau Rote. Bukan hanya luas, melainkan laut ini juga mengandung potensi sumber daya yang luar biasa. Inilah modal besar bangsa untuk membangun Indonesia sehingga mampu mencapai tujuan nasional: rakyat adil, makmur, dan sejahtera.
Tentu saja untuk mengelola laut yang sangat luas tidaklah mudah. Perlu strategi yang tepat dan cara yang benar serta melibatkan kolaborasi seluruh pihak dengan mengutamakan kepentingan rakyat. Salah satu jalan pengelolaan laut itu adalah melalui penataan ruang laut, yang memiliki karakteristik berbeda dibandingkan ruang darat dan udara.
Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) sudah menyepakati penggunaan Peta Laut Indonesia (PLI) sebagai salah satu cara dalam melaut Indonesia. nata ruang
Buku ini berisi penjelasan detail dan lengkap, mengapa ruang laut perlu ditata menggunakan PLI. Apa saja kelebihannya dibanding selama ini yang belum memanfaatkan PLI dalam menata ruang laut Indonesia. Penulisnya adalah Komandan Pusat Hidro-Oseanografi Angkatan Laut (Pushidrosal). Pushidrosal merupakan satu-satunya lembaga pemerintah yang diakui secara internasional sebagai produsen peta laut dan memiliki kemampuan mumpuni dalam riset hidrografi di Indonesia.
Profil Penulis:
NURHIDAYAT adalah perwira tinggi bintang tiga TNI Angkatan Laut, yang bertugas sebagai Komandan Pusat Hidro-Oseanografi Angkatan Laut (Pushidrosal) sejak 21 Januari 2022. Sebelumnya, Laksdya TNI Nurhidayat menjabat sebagai Komandan Kodiklatal dan Waassops Panglima TNI. la juga sempat menjabat sebagai Komandan Lanal Batam dan Komandan Lantamal Ambon. Karya ini merupakan buku pertamanya yang mengupas tentang peran Pushidrosal dalam menata ruang laut dengan Peta Laut Indonesia. Selain itu, Pushidrosal juga memiliki tugas penting sebagai Koordinator Tim Nasional Penataan Pipa dan Kabel Bawah Laut, yang dibentuk oleh Kementerian Koordinator Kemaritiman dan Investasi, beranggotakan beberapa kementerian dan lembaga.
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Nurhidayat
Menata Ruang Laut dengan Peta Laut Indonesia