Gramedia Logo
Product image
D Soesetro

Mencari Ratu Adil Menurut Ramalan Jayabaya

Deskripsi
Ramalan Jayabaya merupakan sebuah tulisan-tulisan kuno yang dibuat oleh Prabu Jayabaya seorang Raja Kediri tahun 1135-1159. Salah satu ramalan jayabaya yang paling populer adalah yang berkaitan dengan kemunculan Ratu Adil. Ramalan Jayabaya mulai muncul sejak ratusan tahun lalu, yaitu sejak abad XII. Sangat menarik, bahwa ramalan tersebut dianggap memiliki akurasi dan ketepatan tersendiri. Wajarlah kalau dalam situasi yang penuh kekacauan (chaos), orang berpaling pada Ramalan Jayabaya untuk mencari jawaban dari suatu misteri. Terutama ketika berbagai analisis ilmiah tak sanggup memberi jawaban memadai mengenai kacaunya situasi.Ramalan Jayabaya terutama mengupas pelbagai hal menyangkut nasib Pulau Jawa sampai tahun 21 nanti. Banyak orang mengakui bahwa Ramalan Jayabaya itu benar. Kenyataannya, banyak kejadian yang cocok dengan apa yang terkandung dalam Ramalan Jayabaya. Misalnya, tentang penjajahan Jepang di Indonesia yang hanya berlangsung seumur jagung, datangnya benturan antara tradisi dan kebudayaan modern,serta berbagai hal menarik lainnya.Siapakah Jayabaya? Hal-hal apa yang sudah terjadi, yang menjadi bukti kebenaran akan Ramalan Jayabaya? Siapa tokoh calon pemimpin Nusantara menurut Ramalan Jayabaya? Apa rahasia-rahasia lain yang terkandung dalam Ramalan Jayabaya?Temukan semuanya dalam buku ini. Penulis : D Soesetro Judul : Mencari Ratu Adil Menurut Ramalan Jayabaya Jumlah Halaman : 100 Halaman Tanggal Terbit : 17 Februari 2014 ISBN : 9789791683548 Penerbit : Narasi
Detail Buku