Anthony De Mello
Mencari Tuhan dalam Segala Hal
Format Buku
Deskripsi
Mencari Tuhan Dalam Segala Hal ditulis oleh Anthony de Mello. Buku dengan cetakan cover edisi baru ini diterjemahkan dan diterbitkan oleh Gramedia Pustaka Utama pada tahun 2019. Sesuai judulnya, penulis akan mengajak pembaca untuk mencari Tuhan dalam segala hal yang ada di dunia.
Bagi orang percaya, Tuhan hadir di mana saja dan selalu menemani umat-Nya dalam segala waktu. Akan tetapi, untuk merasakan kehadiran Tuhan, banyak cara yang dilakukan oleh orang percaya agar mereka dapat merasakannya. Dalam buku ini, penulis akan mengajak pembaca untuk menjalani Latihan Rohani St. Ignasius Loyola.
Latihan Rohani St. Ignasius Loyola adalah salah satu adikarya dalam khazanah Kristen. Sebagai rangkaian meditasi dan latihan yang memandu para pencari dalam perjalanan menuju kesempurnaan spiritual, manual ini sudah digunakan oleh jutaan orang selama berabad-abad. Penulis buku laris Awareness ini membawa pembaca dalam penggalian mendalam latihan St. Ignasius dan menawarkan panduan serta kebijaksanaan sederhana untuk membantu pembaca menentukan arah dalam perjalanan menuju Tuhan yang kadang membingungkan.
Buku ini juga berisi rangkaian pembicaraan yang diberikan de Mello sebelum meninggal pada tahun 1987 lalu. Melalui buku ini, pembaca akan tertantang untuk mendapatkan level pemahaman dan penggalian batin yang baru, dengan bab-bab yang membahas cara mendengarkan suara Ilahi, kebutuhan akan penyesalan, dan cara menjunjung cinta dalam kehidupan sehari-hari.
Baca Selengkapnya
Detail Buku