Tim Redaksi
Mewarnai Sambil Belajar Angka 1 - 20
Format Buku
Deskripsi
Yuk kita mewarnai sambil belajar mengenal angka 1 sampai 20! Pasti kalian sudah tahu dan hafal angka 1 sampai 20, kan? Di dalam buku ini, kita akan mengenal urutan angka 1 sampai 20 disertai gambarnya. Setiap gambar disertai namanya dalam 2 bahasa (Indonesia-Inggris). Dengan begitu, kita bisa belajar dan menambah kosakata bahasa Inggris. Selain itu, kita bisa belajar berhitung penjumlahan dan pengurangan angka 1-20. Tidak hanya itu loh teman, buku ini juga dilengkapi dengan berbagai games interaktif. Tentunya akan sangat seru dan menyenangkan belajar angka 1 sampai 20 sambil mewarnai ditambah adanya games interaktif.
Lalu, apa aja sih manfaat dari aktivitas mewarnai ini? Selain mengenal angka 1 sampai 20, ada banyak sekali manfaat yang bisa kita dapat dari aktivitas ini, di antaranya:
1.Mengasah dan mengembangkan kemampuan motorik halus.
2.Mengenal berbagai macam warna dan perbedaannya.
3.Melatih konsentrasi dan koordinasi mata dan tangan.
4.Meningkatkan kreativitas, ekpresi, dan imajinasi.
5.Menambah dan memperkaya kosakata bahasa Indonesia dan Inggris.
Keterampilan motorik halus secara umum adalah kemampuan untuk melakukan gerakan dan tugas sehari-hari. Motorik halus dibutuhkan untuk kegiatan yang membutuhkan otot halus atau intrinsik pada tangan. Otot-otot tersebut berperan penting dalam kegiatan yang berhubungan dengan tangan dan jari. Salah satu kegiatan yang dapat melatih kemampuan tersebut yaitu mewarnai. Mewarnai adalah hal yang sangat menyenangkan. Mewarnai adalah kebebasan dalam berekspresi untuk anak-anak. Mewarnai dapat melatih kemampuan motorik anak. orang tua juga harus membiasakan mereka melakukan kegiatan tersebut agar anak percaya diri dengan kemampuan dirinya.
Yuk, kita warnai gambarnya dan selesaikan games interaktifnya!
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Tim Redaksi
Mewarnai Sambil Belajar Angka 1 - 20