Aleeya Syaquila A.
Mukjizat Sedekah Lipat Ganda Sampai 700 Kali
Deskripsi
Siapa pun pasti menginginkan kehidupan yang sukses dan rezeki yang berkah. Tidak sekadar rezeki yang banyak, sebab yang banyak belum tentu berkah. Demikian pun sebaliknya, rezeki yang sedikit pun bisa jadi justru banyak keberkahan di dalamnya. Sebagai orang yang beriman, tentu keberkahan adalah yang kita utamakan, adalah yang kita kejar. Sebab, di sanalah letak keimanan seseorang. Bisa dikatakan, bahwa bagi orang yang beriman, dalam mencari rezeki atau meraih kehidupan, jumlah banyak bukanlah prioritas utama. Keberkahanlah yang mereka cari. Di dalam rezeki dan hidup yang penuh berkah, ada ketentraman yang datangnya dari Allah Subhanahu wa Ta’ala. Sedekah juga dapat menjauhkan diri dari bencana. Sebagaimana diriwayatkan dalam Thabrani dan Baihaqi sebagai berikut:
"Jika aku perintahkan kalian sesuatu, maka lakukanlah sebagian dari sesuatu itu semampu kalian. Akan tetapi, jika aku melarang kalian dari sesuatu, maka tinggalkanlah sesuatu itu seluruhnya (secara total). Dalam hadis Qudsi, Allah Subhanahu wa Ta'ala berfirman, "Wahai anak Adam, kosongkanlah gudangmu untuk memenuhi sesuatu yang ada di sisi-Ku. Kamu akan selamat dari kebakaran, kebanjiran, pencurian dan kejahatan. Itu semua lebih kamu butuhkan." (HR. Thabrani dan Baihaqi)
Buku ini berisi tentang manfaat sedekah. Nggak mungkin berkurang harta karena sedekah. Kedahsyatan dan mukjizat sedekah memang harus kita yakini. Minta kepada Allah supaya menjadi hamba yang ikhlas bersedekah. Dengan demikian, maka Insyaa Allah, Allah akan menyiapkan balasan terbaik bagi kita yang beriman dan ikhlas bersedekah. Aamiin. Lantas, dimana letak keberkahan rezeki yang kita dapatkan?
Baca Selengkapnya
Detail Buku