Gerrie Mccall
Naga: Monster Mengerikan dari Mitos dan Fiksi
Format Buku
Deskripsi
Naga merupakan salah satu hewan mitos yang sering muncul dalam film-film sejarah Barat atau dalam dongeng. Meski bentuk naga dalam setiap film terkesan sama, namun spesies ini ternyata memiliki berbagai macam jenis.
Buku Naga: Monster Mengerikan dari Mitos dan Fiksi karya Gerrie McCall dan Kieron Connolly yang diterjemahkan dan diterbitkan oleh Elex Media Komputindo pada tahun 2018 ini akan mengajak para pembaca menelusuri asal-usul naga. Buku ini juga akan menjabarkan berbagai jenis naga sesuai asal-usulnya maupun negara asalnya.
Penulis akan mengungkap kebenaran tentang makhluk paling mengagumkan dan paling ajaib di dunia, yang mewarnai berbagai legenda dan dongeng selama berabad-abad. Penulis juga memuat banyak peta dan kotak informasi yang menjelaskan latar belakang serta kisah-kisah yang luar biasa tentang naga.
Buku ini juga akan menyajikan legenda-legenda kuno, naga dalam berbagai mitos dan dongeng, serta naga dalam berbagai buku cerita. Semua penjelasan tersebut disertai dengan gambar serta ilustrasi yang menakjubkan agar pembaca dapat mengetahui bentuk naga-naga.
Keunggulan buku ini meliputi:
Menampilkan 44 naga dari segala penjuru dunia, mulai dari naga terbang, naga bernapas api, naga perenang, naga berkepala tujuh, dan naga lainnya yang tak kalah menakjubkan.
Menghibur dan menambah wawasan dengan penjelasan lengkap ciri setiap naga.
Ilustrasi berwarna yang detail dan luar biasa menambah kengerian semua makhluk, serta dilengkapi fakta menarik yang menjelaskan asal kisah naga.
Baca Selengkapnya
Detail Buku