Gramedia Logo
Product image
Iput & Oyas

Odong-odong Dongeng: Kancil dan Buaya

Deskripsi
Pada suatu hari, Kancil sangat kelaparan Dia melihat pohon apel di seberang sungai. Namun, dia tidak bisa berenang. Kemudian dia meminta tolong kepada Buaya. Apakah Buaya mau menolongnya? Zaman sekarang, memberikan nasihat kepada anak-anak tidak bisa lagi lewat kata-kata yang menggurui. Orang tua dan para pendidik harus lebih cerdas memberikan nasihat. Salah satu cara yang baik adalah melalui dongeng hewan. Buku dongeng yang diperuntukan untuk didengarkan kepada anak-anak. Buku ini konsisten menampilkan cerita-cerita anak dengan membawa tema akhlak, kemandirian, dan keimanan. Buku ini dapat digunakan oleh para orang tua untuk didengarkan untuk anak-anaknya. Sejatinya mendengar adalah sarana pengetahuan paling awal yang bisa anak-anak dapatkan. Oleh karenanya buku ini membawa tema-tema yang berkualitas agar anak-anak yang didengarkan oleh cerita-cerita yang disampaikan, secara tidak langsung akan tumbuh menjadi generasi yang unggul, cerdas, dan berakhlak mulia. Buku ini dilengkapi ilustrasi yang menarik sehingga anak-anak tidak bosan membaca dari satu cerita ke cerita berikutnya. Jangan ragu-ragu menjadikan buku ini sebagai teman pengantar tidur ya. Selamat membaca!. Buku ini diharapkan dapat memberikan contoh teladan lewat dongeng-dongeng para hewan yang menarik dan ringan. Serta memberikan informasi yang mengedukasi dan dapat memuaskan intelektual anak tentang para hewan yang ada di dunia dan sekelilingnya. Dan yang tak kalah penting adalah buku ini juga membahas tentang pemahaman moral dan penanaman akhlak yang baik.
Detail Buku