Gramedia Logo
Product image
Tim Oopredoo

Oopredoo Wipe Clean Balita Cerdas: Fruits And Vegetables

Format Buku
Deskripsi
Dalam proses pembelajaran, kegiatan menulis menjadi salah satu proses pembelajaran yang tidak boleh terlewatkan. Menulis akan membiasakan dan melatih anak untuk dapat menuangkan ide, opini serta gagasannya melalui sebuah tulisan. Melalui menulis, seseorang akan menyajikan informasi serta pemahamannya tentang sesuatu dengan selengkap-lengkapnya. Pada anak usia dini, kegiatan menulis merupakan kegiatan yang dapat melatih motorik halus agar dapat berkembang dengan baik. Dalam menstimulasi motorik halus, kita dapat memperkenalkan bentuk, huruf dan angka dengan cara yang menyenangkan, mudah dan tentunya sesuai dengan tahapan usianya. Kegiatan menulis pada anak usia dini dimulai dari cara kita mengajarkan cara memegang pensil yang benar, sehingga motorik halus ini nantinya akan berguna saat anak belajar menulis sebuah kata atau kalimat. Terdapat beberapa cara yang dapat dilakukan kita sebagai orang tua untuk mengajarkan anak keterampilan menulis. Salah satunya adalah memberikan dukungan dengan memberi peralatan yang tepat. Sebagai orang tua, sudah seharusnya kita memberikan dukungan yang baik untuk memotivasi semangat anak. Kita dapat memberikan peralatan untuk menulis yang dapat menunjang keberhasilan belajar pada anak. Oopredoo Wipe Clean Balita Cerdas: Fruits and Vegetables berbentuk unik seperti kalender dengan dua bahasa Inggris-Indonesia. Penggunaannya begitu mudah dan dapat diletakkan di meja belajar anak. Dengan panduan dasar garis putus-putus dan dilengkapi juga dengan spidol dan penghapus, agar anak dapat berlatih menulis dengan tanpa takut salah, bahkan dapat mengulang kembali latihannya.
Detail Buku