Gramedia Logo
Product image
Format Buku
Deskripsi
Para ahli manajemen strategi sepakat bahwa perusahaan perlu memiliki satu atau lebih keunggulan kompetitif untuk masuk ke dalam persaingan bisnis, karena keunggulan tersebut akan menghasilkan kinerja bisnis yang tinggi bagi perusahaan. Dalam kajian lain, menciptakan keunggulan bersaing merupakan sesuatu yang harus dilakukan perusahaan untuk bisa menjadi pemimpin pasar. Dalam mengembangkan bauran pemasaran produk, baik jasa maupun barang, pemasar harus mempertimbangkan apa yang benar benar diinginkan pelanggan saat membeli produk. Setelah itu, barulah pemasar dapat merencanakan strategi pemasarannya secara efektif. Setiap produk merupakan paket nilai yang memberikan manfaat untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan pelanggan. Baik barang ataupun jasa, pelanggan memperoleh nilai dari berbagai manfaat dan fitur yang diberikan oleh suatu produk. Fitur produk merupakan kualitas, baik yang berwujud maupun yang tidak berwujud, yang dibangun perusahaan ke dalam produknya. Untuk menarik minat pembeli, fitur-fitur ini harus menyediakan manfaat. Saat ini, pelanggan menganggap produk sebagai kumpulan atribut, manfaat, dan fitur yang oleh pemasar disebut sebagai paket nilai. Pembeli semakin berharap memperoleh produk dengan nilai yang lebih tinggi (dengan manfaat dan fitur yang lebih banyak pada harga yang wajar), sehingga perusahaan harus terus bersaing dalam menampilkan paket nilai yang lebih tinggi. Sumber dari keunggulan bersaing adalah customer value. Value tersebut muncul dari tiga strategi. Strategi operational competence menghasilkan value best total cost; strategi customer responsive menghasilkan value best total solution; dan strategi product differentiation menghasilkan value best product. Tahun Terbit : Cetakan Pertama, 2023
Detail Buku