Gramedia Logo
Product image
Muhammad Al Mubassyir

Pemuda dalam Bait Syair

Format Buku
Deskripsi
Deskripsi Buku Seorang penyair dari Libanon menyebut masa muda dengan istilah rabi’ al-hayat atau musim semi kehidupan yang menandakan tumbuhnya segala sesuatu dan kelahiran kembali. Ia akan tumbuh dan terus berkembang hingga kelak sampai pada puncak pertumbuhannya setelah kemanfaatan dan kontribusinya berguna bagi masyarakat. Buku ini memuat 50 syair pilihan gubahan para penyair Arab dari zaman klasik hingga modern yang mengandung nasihat-nasihat dan pesan-pesan tentang pemuda (juga pemudi) dan masa muda. Masing-masing dari 50 syair tersebut dilengkapi dengan penjelasan sederhana perspektif penulis sebagai media pengantar kepada pemahaman lebih dalam dan pengembangan lebih luas supaya kita bersama-sama belajar mengambil hikmah yang terkandung di dalamnya. Ketika suatu kaum bertanya, “Siapakah pemuda itu?” Aku menduga akulah yang mereka maksud. Karena itu, aku tidak bermalas-malasan tidak pula menjadi orang bodoh. Akulah seorang pemuda tegas yang kalian kenal. Seorang pemberani, ibarat ular yang siap menerkam siapa saja yang dihadapi. (Tharafah bin Al-Abd). Berikut adalah beberapa isi yang ada di dalam buku ini: Jika Tak Bisa Menjadi Pemimpin, Mati Saja Pemuda Dan Keikhlasan Malu Adalah Pengawal Perjuangan Pemuda Pemuda Sejati Pantang Mengemis Dan Meminta-Minta Jadilah Mulia Dengan Lisan Diam Adalah Alternative Terbaik Pemuda Dalam Persahabatan Memilih Teman Perintah Mencari Rezeki Detail Buku Jumlah Halaman : 240 Penerbit : Elex Media Komputindo Penulis : Muhammad Al Mubassyir Tanggal Terbit : 12 Nov 2018 Berat : 0.28 kg ISBN : 9786020485768 Lebar : 21 cm Bahasa : Indonesia Panjang : 14cm
Detail Buku