Gramedia Logo
Product image
Daryanto

Pengantar Pendidikan Lingkungan Hidup

Format Buku
Deskripsi
Lingkungan merupakan segala sesuatu yang berhubungan dengan organisme dalam melangsungkan kehidupannya. Rangkaian upaya telah dilakukan untuk melindungi kemampuan lingkungan hidup terhadap tekanan perubahan dan dampak negatif yang ditimbulkan oleh suatu kegiatan agar tetap mampu mendukung kehidupan manusia dan makhluk hidup lainnya. Pendidikan lingkungan dilakukan sebagai upaya untuk meningkatkan pemahaman dan kepedulian masyarakat dalam mencari pemecahan dan pencegahan timbulnya masalah lingkungan. Pendidikan lingkungan tidak akan merubah situasi dan kondisi lingkungan yang rusak menjadi baik dalam waktu yang singkat, melainkan membutuhkan waktu, proses, dan sumber daya yang memadai. Atas dasar itulah pendidikan lingkungan sedini mungkin perlu diupayakan agar dapat meminimalisir kerusakan-kerusakan lingkungan. Dalam Undang Undang No. 23 Tahun 1997 tentang Pengelolaan Lingkungan Hidup, yang dimaksud lingkungan hidup adalah kesatuan ruang dan semua benda, daya, keadaan, dan makhluk hidup, termasuk manusia dan perilakunya, yang mempengaruhi kelangsungan perikehidupan dan kesejahteraan serta makhluk hidup lain. Ekosistem adalah tatanan kesatuan secara utuh menyeluruh antara segenap unsur lingkungan hidup yang saling mempengaruhi dalam membentuk keseimbangan, stabilitas dan produktivitas lingkungan hidup. Ekosistem adalah suatu sistem ekologi yang terbentuk oleh hubungan timbal balik antara makhluk hidup dan lingkungannya. Ekosistem terbentuk oleh komponen hidup dan komponen tak hidup pada suatu tempat yang berinteraksi membentuk kesatuan yang teratur. Upaya pengelolaan lingkungan hidup harus berpegang pada asas pelestarian dan konservasi sumberdaya dengan asas pemanfaatan yang serasi dan seimbang dengan tatanan lingkungan.
Detail Buku
Product image
Daryanto
Pengantar Pendidikan Lingkungan Hidup