Loekas Soesanto
Pengantar Pestisida Hayati
Format Buku
Deskripsi
Buku Pengantar Pestisida Hayati ini dihadirkan ketika banyak masalah organisme pengganggu tanaman yang tidak dapat diatasi. Tuntutan mutu tinggi dari produk pertanian Indonesia untuk dapat bersaing di pasar dunia membuat banyak produk pertanian Indonesia yang ditolak di pasar bebas.
Alasan penolakan tersebut antara lain karena kandungan residu kimia yang terkandung di dalam produk hasil pertanian Indonesia. Masyarakat sebagai konsumen sendiri dewasa ini sudah semakin cerdas dalam memilih produk pertanian yang sehat.
Pengendalian hayati atau yang populer dengan nama biokontrol, mulai penting diaplikasikan karena Indonesia sudah masuk dalam pasar bebas ASEAN. Petani Indonesia yang terbiasa menggunakan bahan kimia untuk menyingkirkan hama pun mulai terpinggirkan dalam pasar global.
Buku ini hadir untuk membahas permasalahan hama dan penyakit tanaman secara umum, disusul dengan pembahasan pestisida hayati. Pengetahuan mengenai pestisida hayati ini akan diuraikan mulai dari sejarahnya, pengelompokan, strategi, medium, teknik produksi, sampai pengaplikasiannya.
Tak hanya itu, buku ini juga menjelaskan penyimpanan dan pendaftaran pestisida hayati ke arah komersialisasi. Bahan kajiannya mengenai metabolit sekunder agensia hayati, yang menjadi trademark pengendalian hayati dan pestisida sejati, juga akan dibahas terpisah dalam buku ini. Bahan kajian inilah yang akan menentukan keberhasilan dari pestisida hayati tersebut.
Penulis
Loekas Soesanto
Penerbit
RajaGrafindo Persada
Tanggal Terbit
31 Jan 2017
ISBN
9786024250997
Tebal
242 halaman
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Loekas Soesanto
Pengantar Pestisida Hayati