Gramedia Logo
Product image
Drs.Herabudin, M.Si.

Pengantar Sosiologi

Deskripsi
Bagi anda yang tertarik dengan sosiologi dan sedang mencari buku bacaan yang sesuai, maka buku ini merupakan salah satu rekomendasi bagi anda. Sosiologi adalah ilmu yang membahas tentang berbagai aspek dalam masyarakat serta pengaruhnya bagi kehidupan manusia.Sosiologi penting untuk dipelajari karena membahas manusia, dan hubungan secara ilmiah. Isi dari buku ini telah disusun secara sistematis untuk memudahkan pembaca memahaminya. Sinopsis Objek sosiologi adalah manusia. Berbeda dengan pengetahuan alam yang objeknya benda, manusia dengan perilakunya sulit untuk dipahami dan dimengerti karena mempunyai perilaku yang sekaligus bercirikan individual dan sosial. Pada satu pihak, ia memahami dirinya sebagai pusat aksi atau kegiatan, dan pada pihak lain, ia berpikir dan bertindak dengan berpangkal pada suatu pola budaya serta struktur tertentu yang memberi arah, makna, dan bentuk pada kegiatannya dan membentuk suatu keseragaman dan keteraturan. Tanpa individu tidak ada masyarakat, dan tanpa masyarakat tidak ada individu. Ruang lingkup kajian sosiologi lebih luas daripada ilmu sosial lainnya. Hal ini dikarenakan ruang lingkup sosiologi mencakup semua interaksi sosial yang berlangsung antara individu dan individu, individu dan kelompok, serta kelompok dan kelompok di lingkungan masyarakat serta mencakup kajian ilmu ekonomi, ilmu politik, dan persoalan sejarah. Sosiologi juga mempelajari gejala sosial di masyarakat, yang berfungsi memberikan arah terhadap proses solusi permasalahan sosial. Atas dasar itulah, penyajian buku ini diawali dari ilmu pengetahuan dan teori dasar sosiologi, sosiologi sebagai ilmu pengetahuan, individu keluarga dan masyarakat, kebudayaan masyarakat, struktur sosial, lembaga sosial, stratifikasi sosial, kelompok sosial dan kehidupan masyarakat, perubahan sosial, modernisasi, dan diakhiri dengan masalah sosial dan peran sosiologi. Keterangan Jumlah Halaman : 268 Penerbit : Pustaka Setia Tanggal Terbit : 30 Sep 2019 Berat : 0.347 kg ISBN : 9789790765146 Lebar : 16.0 cm Panjang : 24.0 cm Bahasa : Indonesia
Detail Buku
Product image
Drs.Herabudin, M.Si.
Pengantar Sosiologi