Gramedia Logo
Product image
Deskripsi
Sinopsis : Leksionari adalah buku berisi daftar pembacaan Alkitab yang digunakan dalam ibadah jemaat atau umat Kristen. Dalam urutannya, pembacaan Alkitab ini dilakukan sebelum khotbah. Dalam Leksionari dilakukan pembagian perikop-perikop untuk ibadah tertentu. Dalam buku ini terdapat 72 renungan Leksionari. Renungan atas firman TUHAN yang ditujukan untuk menambah berbagai sudut pandang anda. Sebagian besar berdasarkan pengalaman pribadi yang tentunya akan memperkaya setiap pembaca untuk mengerti dan mendalami firman TUHAN. Gado-Gado kehidupan... Bacalah, kita akan menemui banyak masalah kehidupan yang perlu ditanggapi dengan iman. Kita akan menemukan kreativitas penulis dalam beriman kepada Tuhan, yang mendukung pembaca untuk ikut kreatif. Pdt. Untari Setyowati (Wasekum BPMS GKI) Sebagai orang Kristen, membaca tulisan Pdt,. Guruh Jatmiko S. dalam buku ini sangat terasa kalau saya tidak ada apa-apanya, jauh dari kesempurnaan, dan sering melakukan kesalahan. Namun, tulisan dalam buku ini tidak menjatuhkan, tetapi mengingatkan, menguatkan, dan mendorong untuk bangkit dan maju. Maka, membaca buku ini menjadi sangat menarik dan menginspirasi. Ir. Bramantyo Djohanputro, MBA, PhD. (Direktur Eksekutif PPM Manajemen) Selamat Membaca! Informasi lainnya : Judul : Buku Penjelajah Waktu Deskripsi fisik : 14 x 21 cm, 182 halaman Weight : 0.175 kg ISBN : 9786026176622 Pengarang : Guruh Jatmiko Septavianus, MAPT. Penerbitan : Jakarta : Jala Permata Aksara, 2017 Bahasa : Indonesia Bentuk Karya : Non Fiksi Status : Aktif
Detail Buku