Tim BBKB
Penuntun Batik: Praktik Dasar dan Teknik Batik Praktis Sehari-hari
Format Buku
Deskripsi
Batik adalah kerajinan lukisan kain yang dikerjakan dengan menggunakan canting yang berisi cairan lilin malam, dengan teknik dan model lukisan bernilai seni tinggi. Batik adalah seni dalam menghias kain dengan penutup lilin untuk membentuk corak hiasan tertentu serta membentuk sebuah bidang pewarnaan di atas kain.
Batik bukan hanya sekedar produk sandang, tetapi juga merupakan ekspresi yang telah digali dari berbagai budaya dan adat istiadat bangsa Indonesia dan dituangkan melalui berbagai ragam motif yang penuh makna dan filosofinya. Dengan kedalaman akan makna dan filosofi tersebut, maka batik khas Indonesia akan menjadi pembeda dengan produk batik lainnya. didalam buku ini akan dipaparkan beberapa hal, diantaranya : 1) Mengenai Teknik Pembuatan Kain Batik. 2)Tentang Kain Mori untuk Batik. 3) Pemaparan tentang Lilin Batik. 4) Penjelasan mengenai Zat-zat Warna dalam Pembatikan. 5) Penjelasan tentang Model. 6) Pembahasan atas Menyoga. 7) Mengenai Warna-warni Lain untuk Dasaran & Coletan. Dan 8) Tentang Nama-nama Perdagangan Zat Warna
Buku ini diharapkan dapat menambah pengetahuan khususnya bagi para calon pengrajin batik dan kepada masyarakat yang lebih luas mengenai dunia perbatikan Indonesia. Selain mengulas bahan pembuatan batik, proses pembuatan batik sampai penyelesaiannya, ada istilah -istilah baru yang perlu pembaca ketahui, misalnya istilah medel, menyoga, dan coletan. Ingin tahu apa arti istilah-istilah tersebut? bacalah buku ini.
Informasi lain
Isbn : 9789792969979
Lebar : 18 cm
Berat : 0.26 kg
Tanggal terbit : 22 Feb 2019
Penerbit : Andi Publisher
Jumlah halaman : 160
Baca Selengkapnya
Detail Buku