Gramedia Logo
Product image
Hari Harjanto

Perbanyakan 23 Tanaman Komersial

Deskripsi
Untuk membuat eksterior dan interior rumah menjadi asri, dapat dilakukan dengan menghadirkan tanaman di rumah. Hal ini menjadi peluang bisnis bagi penyedia tanaman dalam menyediakan tanaman yang unggul dan berkualitas. Salah satu faktor yang mendukung penyediaan tanaman unggul dan berkualitas ini adalah perbanyaknya. Sayangnya, banyak penyedia tanaman melakukan perbanyakan dengan cara konvensional. Akibatnya, tanaman yang dihasilkan masih jauh dari yang diharapkan. Tanaman komersial tidak hanya menjadi dapat menjadi eksterior dan interior rumah, tetapi juga dapat memberikan manfaat yang luar biasa seperti diperdagangkan. Beberapa tanaman komersial yaitu tanaman anggrek, tanaman kamboja, tanaman lotus, dan masih banyak lagi. Tanaman-tanaman tersebut memiliki nilai, sehingga sangat cocok untuk dijadikan bisnis. Namun, dibutuhkan tata cara perbanyakan yang tepat untuk dapat menghasilkan tanaman yang berkualitas. Buku Perbanyakan 23 Tanaman Komersial ini akan menjabarkan berbagai hal untuk Anda tentang bisnis perbanyakan dalam upaya menghasilkan tanaman berkualitas. Ada 23 jenis tanaman yang dibahas dalam buku ini. Miliki segera buku ini dan temukan berbagai tips sukses perbanyakan tanaman di dalamnya. Diharapkan dengan hadirnya buku Perbanyakan 23 Tanaman Komersial dapat menarik minat masyarakat umum maupun penikmat tanaman untuk beralih ke tanaman komersial dan dapat memberikan lebih banyak manfaat maupun ilmu baru yang belum diketahui tentang peluang bisnis dalam perbanyakan tanaman. Judul: Perbanyakan 23 Tanaman Komersial Halaman: 96 halaman Penerbit: Penebar Swadaya Tanggal Terbit: 28 Juli 2017 Berat: 0.21 kg ISBN: 9789790027374 Lebar: 23x16 cm Bahasa: Indonesia
Detail Buku