Gramedia Logo
Product image
Sunaryo

Perihal Keadilan Pencarian Makna Fairness Imparsialitas dan Dasar Hidup Bersama

Format Buku
Deskripsi
Buku ini adalah sebuah upaya untuk memberikan pemahaman tentang ide-ide yang sangat mendasar dalam keadilan. Makna fairness, imparsialitas, nilai-nilai politik (political values), kewarasan publik (reasonableness), dan kesetaraan adalah beberapa ide yang perlu kita cermati secara mendalam. Buku ini membahas tema keadilan secara reflektif yang saat ini masih sangat jarang dijumpai. Pada umumnya tema keadilan ditulis dalam pendekatan atau perspektif hukum. Karya yang membahas problem keadilan dari perspektif filsafat yang reflektif masih sangat sedikit. Buku ini adalah upaya untuk mengisi kelangkaan itu. Dalam buku ini, penulis menunjukkan masalah itu. Namun, meski saling berbeda, mereka harus mengejar dan mencari pengertian keadilan yang mungkin bisa diraih. Buku ini ingin mengajak para pembaca memahami ide-ide dasar dalam keadilan, seperti ide fairness, imparsialitas, dan politik. Pemahaman dan penerapan prinsip-prinsip keadilan sangat penting bagi bangsa Indonesia yang sangat majemuk agar kesatuan kita tetap bertahan dan bermakna, meski tentu tidak pernah sempurna. Tidak hanya memahami keadilan, penulis juga mengajak kita ikut memperjuangkannya dalam kehidupan keseharian dan bernegara. “Semoga buku ini bisa menjadi teman diskusi dalam pencarian makna ide-ide dasar dalam keadilan. Saya berharap pembaca bisa menikmati isi buku ini dan mendapatkan inspirasi mengenai arti dan signifikansi keadilan. Dalam menyusun buku ini saya berusaha membayangkan bahwa buku ini bisa dibaca oleh publik yang lebih luas, tidak hanya oleh mereka yang bergelut dengan studi filsafat. Semoga apa yang saya bayangkan sesuai kenyataan. Selamat menikmati.” – Sunaryo
Detail Buku