Miguel De Cervantes
Petualangan Don Quixote
Deskripsi
Petualangan Don Quixote merupakan cerita 'kesatria kesiangan' yang mampu menyihir pembacanya untuk percaya terhadap seluruh imajinasinya. la berimaji sebagai seorang Don (kesatria) penumpas kejahatan yang terjadi di negerinya. Namun, 'kesatria kesiangan' tersebut adalah hasil imajinasinya. Pikirannya dijejali kelimunan mimpi-mimpi dan bayang-bayang, yang tak sanggup dihadapinya di dunia nyata. Bagaimanakah 'kesatria kesiangan' tersebut menggambarkan imajinasinya? Dapatkah ia sadar bahwa ia hidup dalam dunia imajinasi? Petualangan Don Quixot atau Don Quixote de la Mancha ini merupakan karya pengarang besar Spanyol, Miguel de Cervantes Saavedra, diterbitkan pertama kali tahun 1605 M. Karya ini merupakan salah satu novel besar yang menjadi perbincangan sepanjang masa, dan telah diterjemahkan ke dalam berbagai bahasa di belahan dunia Barat.
Ini adalah petualangan luar biasa. Don Quixote, seorang yang bersahaja, memiliki keinginan kuat untuk menjadi ksatria. Dengan segala cara, ia berusaha mewujudkan mimpinya. Maka lahirlah kisah-kisah yang menjadi bahan perbincangan setiap orang. Berabad-abad ia menjadi simbol kepandiran, sikap naif, tetapi juga memberi inspirasi tentang keberanian mengubah hidup.
Buku yang ringan untuk dibaca. Don Quixote membawa angin segar dengan hiburan yang lezat bagi pembaca. Don Quixote hidup diantara dunia tipis yang membagi kenyataan dan imajinasi. Dia yang tersihir dengan bacaannya begitu terbius dalam imajinasi, sehingga menimbulkan banyak masalah bagi dirinya sendiri. Yuk, segera miliki buku ini!
Baca Selengkapnya
Detail Buku