Gramedia Logo
Product image
Format Buku
Deskripsi
Dalam berbagai situasi, kita sering kali dihadapkan dengan pilihan sulit: bertahan, berubah arah, atau bahkan berhenti (quit). Nyatanya, walau banyak pertanda tak ada guna untuk tetap bertahan, berhenti identik dengan kata gagal, sehingga tak pernah jadi pilihan. Annie Duke menawarkan strategi berbasis sains yang dapat mengasah keterampilan untuk mengetahui kapan kita harus memilih berhenti dan bagaimana cara melakukannya. Saat Anda sedang menghadapi permasalahan bisnis, karier, atau bahkan hubungan pribadi, piawai dalam memilih mana hal yang harus dipertahankan atau tidak dapat membantu Anda untuk menentukan langkah terbaik berikutnya. Hidup ini singkat. Tak sepatutnya kita membuang waktu, energi, atau uang karena terus mempertahankan keputusan yang salah. Profil Peenulis: Annie Duke adalah seorang penulis, pembicara untuk perusahaan-perusahaan, dan konsultan di bidang pengambilan keputusan. Ia adalah salah satu pendiri The Alliance for Decision Education, sebuah organisasi nirlaba yang misinya adalah meningkatkan kehidupan dengan memberdayakan siswa melalui pendidikan keterampilan mengambil keputusan. Quit adalah buku ketiga Annie Duke, setelah sebelumnya ia menerbitkan Thinking in Bets dan How to Decide. Keunggulan Buku: Keunggulan Buku Tema yang ditawarkan cukup menarik, mengingat stigma berhenti adalah kalah. Buku ini dapat mengubah sudut pandang orang, bahwa berhenti tidak berarti kalah. Berhenti artinya, kita memiliki kesempatan untuk mengatur strategi baru dan mempersilahkan hal positif untuk masuk ke kehidupan kita. Buku ditulis berdasarkan kasus nyata yang datang dari berbagai bidang: olah raga,bisnis, pemerintahan sehingga lebih banyak pihak yang relate dengan kisah tersebut. Penulis menyajikan strategi berhenti yang “aman” tak sekadar karena emosi semata. Terdapat ringkasan di akhir bab sehingga pembaca dapat me-refresh insights yang telah dibaca sebelumnya. Tak hanya sebatas digunakan untuk bidang bisnis semata, strategi yang ditawarkan Annie Duke juga dapat digunakan dalam banyak hal. Misalnya: Karyawan yang tengah gamang antara terus jadi pegawai atau keluar kerja dan merintis usaha dari 0. Mahasiswa yang tidak menemukan passion pada jurusan kuliah yang sedang dijalankan. Pria atau Wanita yang menjalani hubungan toksik dengan pasangannya dan lain sebagainya. Banyak tokoh yang menjadi sukses dan terkenal karena mereka berhenti dari apa yang ditekuninya terlebih dahulu. Roger Federer, seorang petenis kelas dunia, awalnya adalah atlet football yang andal. Namun, akhirnya dia memutuskan untuk berhenti. Karena keputusan itu, kita bisa melihat Roger Federer sebagai yang seorang petenis yang menempati peringkat pertama dunia selama 16 kali. Brian Edward Cox adalah seorang fisikawan, profesor fisika partikel di School of Physics and Astronomy di Manchester University, juga penulis buku-buku sains populer. Namun, tahukah Anda, kalau Cox dulunya berprofesi sebagai musisi? Ia memutuskan untuk berhenti bermusik, dunia yang sudah membuatnya menelurkan tiga album dan dikenal banyak orang.
Detail Buku
Product image
Annie Duke
Quit