Gramedia Logo
Product image
Product image
MAS`UD RUHUL AMIN

Rahasia Kemukjizatan Surat-Surat Paling Populer Dalam Al-Qur

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Format Buku
Deskripsi
Mukjizat Alquran berlangsung sejak Al Quran itu diwahyukan kepada Rasulullah saw. Dalam sejarah banyak dicatat usaha-usaha orang Arab untuk menandingi Al Quran sebagaimana dilakukan oleh Musailamah bin Habib yang dikenal dengan nama Musailamah al-Kadzab dari Bani Hanifah, salah satu suku terbesar di jazirah Arab dengan wilayah domisili di Yamamah. Namun usahanya tidak membuahkan hasil apa-apa Mukjizat Alquran adalah suatu hal atau peristiwa luar biasa pada Alquran yang terjadi melalui nabi Muhammad SAW, sebagai bukti kenabiannya yang ditentangkan kepada orang yang ragu, untuk melakukan atau mendatangkan hal yang serupa, namun mereka tidak mampu melayani tantangan tersebut. Adapun ilmu yang mempelajari kemukjizatan Al Quran dinamai “Ilmu I’jazil Qur'an”. Para ulama berbeda pendapat tentang aspek-aspek yang dikaji dalam “I'jaz Al Quran”, namun jika disimpulkan meliputi aspek kebahasaan, aspek berita-berita ghaib, aspek hukum (syari’at), dan aspek ilmu pengetahuan. Ulama yang memulai kajian ini adalah al-Jahiz (w. 225 H) dalam bukunya Nazhm al-Quran dan Abu Abdillah Muhammad bin Yazid al-Wasithi (w. 306 H) dalam bukunya I’jaz al-Quran, lalu tokoh-tokoh dari kalangan Mu'tazilah antara lain Abu Ishaq Ibrahim bin Sayyar Al-Nazhzham dengan mengajukan konsep “Shirfah” yang mengatakan bahwa kemukjizatan Al Quran itu pada faktor di luar Al-Qur’an, yaitu keikutsertaan Allah dalam melindungi keotentikan dan purifikasi Al-Qur’an. Menurut konsep ini sejatinya orang Arab mampu menandingi Al Quran, tetapi Allah SWT memalingkan kemampuan itu (sharfah), sehingga mereka tidak bisa menandinginya. Konsep tersebut mendapat tantangan dari ulama lainnya, antara lain al-Khattabi. Ia berpendapat bahwa mukjizat Al Quran terletak pada Alqurannya itu sendiri baik dari gaya bahasanya maupun isi kandungannya. Perdebatan ini sangat menarik untuk dikaji sehingga melahirkan berbagai ilmu pengetahuan.
Detail Buku