Gramedia Logo
Product image
Gaya Favorit Press

Sajian Kafe Angkringan: Seri Masak Femina Primarasa Dapur Indonesia

Deskripsi
Angkringan adalah sebuah gerobak dorong untuk menjual berbagai macam makanan dan minuman di pinggir jalan di Jawa Tengah, Yogyakarta, dan Jawa Timur. Di Solo maupun Klaten angkringan dikenal sebagai warung hik atau wedangan. Gerobak angkringan biasa ditutupi dengan kain terpal plastik dan bisa memuat sekitar 8 orang pembeli. Beroperasi mulai sore hingga dini hari, ia mengandalkan penerangan tradisional yaitu senthir dan juga dibantu oleh terangnya lampu jalan. Makanan yang dijual meliputi nasi kucing, gorengan, sate usus (ayam), sate telur puyuh, keripik, dan lain-lain. Minuman yang dijual pun beraneka macam seperti teh, jeruk, kopi, tape, wedang jahe, susu, bahkan minuman bubuk dalam kemasan. Semua dijual dengan harga yang sangat terjangkau. Primarasa menghadirkan resep-resep andalan yang telah teruji di Dapur Femina, selama lebih dari 40 tahun menghadirkan resep-resep pilihan baik lokal maupun mancanegara. Seri Masak Primarasa selalu menjadi sahabat bagi Anda yang mempunyai kegemaran memasak di setiap momen yang ada. Sajian Kafe Resep Angkringan • Sate Jeroan Ayam • Nasi Sambal Teri • Nasi Sambal Goreng Tempe • Nasi Merah Sambal Tongkol • Nasi Bakar Peda Petai • Tahu Tempe Bacem • Oseng Kikil • Oseng Ceker Pedas • Oseng Kerang • Pepes 3 Rasa • Botok Teri • Oseng Mi • Empal Gepuk • Udang Goreng Tusuk • Perkedel Ikan • Sate Cumi Pedas • Bakwan Udang • Tahu Isi Daging Pedas • Jadah Bakar • Teh Serai • Es Gula Asem • Wedang Jahe Susu • Kopi Joss Informasi Lain ISBN : 9789795156550 Lebar : 14 cm Berat : 0,14 kg Tahun terbit : 2016 Penerbit : Gaya Favorit Press Jumlah Halaman : 48
Detail Buku