Jason Wong
Sampah Masyarakat Menjadi Permata
Format Buku
Deskripsi
"Sampah masyarakat"! Begitulah orang seringkali mencibir mantan narapidana. Bagaimana menghapus stigma sosial ini? Dan bagaimana meyakinkan masyarakat? Usaha menghapus stigma itu memang ada, tapi tidak berjalan mulus. Stigma "sampah masyarakat" tetap melekat pada mereka.
"Jika Anda pernah mendengar kabar ada petinggi lembaga pemasyarakatan masa kini yang membasuh kaki narapidana, itulah saya!" kata Jason Wong. Jason terpanggil untuk melayani mereka. Sebagai bagian dari perangkat pemerintah, dia berjuang dan bahkan berhasil menjadikan mereka permata selepas masa tahanan. Para mantan narapidana diterima seperti individu lain dan mampu berkontribusi bagi sesama.
Buku ini mengisahkan perjalanan hidup Jason Wong sejak kecil, pertumbuhan imannya, ketekunan doanya, dan perjuangan bakti atas tugas mulianya: mentransformasi layanan lembaga pemasyarakatan di Singapura.
Buku ini penting bagi para pemimpin di lembaga pemerintahan dan swasta, menyemangati para aktivis yang prihatin terhadap masalah sosial dan keagamaan, menginspirasi individu yang terlibat dalam pelayanan penjara, bahkan memulihkan para narapidana itu sendiri.
"SAYA meyakini, ada kasih sayang Tuhan Yang Maha Kuasa yang dititipkan melalui hati nurani tiap manusia sehingga tiap orang yang bersalah, selalu ada harapan untuk memperbaiki diri dan bertobat menuju ke jalan yang lurus." Prof. Yasonna H. Laoly, S.H., M.Sc., Ph.D.
JASON WONG dikenal di Singapura sebagai pendiri dua gerakan nasional, yaitu Proyek Pita Kuning pada tahun 2004 dan gerakan Ayah untuk Kehidupan pada 2009. Dia berkiprah selama 24 tahun di sektor publik untuk membantu para narapidana, anak-anak yang disakiti, dan remaja-remaja berisiko. Saat ini dia menjadi sukarelawan di organisasi Focus on the Family (Singapore) sebagai Ketua Dewan Direksi.
Lihat Lebih Sedikit
Baca Selengkapnya
Detail Buku