Gramedia Logo
Product image
John Grisham

Sang Broker (The Broker)

Deskripsi
Sang Broker (The Broker) merupakan novel bergenre suspense yang dikarang oleh penulis bernama John Grisham. Novel ini diterbitkan pertama kali di Amerika pada tanggal 11 Januari 2005. Novel Sang Broker (The Broker) ini menceritakan mengenai Joel Backman yang merupakan seorang power broker. Dikisahkan pada saat jam-jam terakhirnya di Oval Office, Presiden yang sudah lengser sedang memberikan sebuah pengampunan dari hukuman yang kontroversial kepada Joel Backman yang telah menghabiskan waktu enam tahun terakhirnya dibalik jeruji penjara federal. Joel Backman, pada masa jayanya, diduga telah mendapatkan teknologi rahasia sistem satelit pengintai yang canggih, yang tidak diketahui siapa pemilik dari teknologi canggih tersebut. Diam-diam, Joel Backman diselundupkan ke luar negeri oleh CIA. Selain itu, dirinya juga diberi nama baru, identitas baru, dan tempat tinggal baru di Italia. Rencananya adalah bila Joel Backman sudah mapan dengan kehidupan barunya tersebut, CIA kemudian akan membocorkan keberadaan dari Joel Backman tersebut kepada pihak-pihak yang memburunya seperti Israel, Rusia, Cina, dan Arab Saudi. Setelahnya, CIA tinggal ongkang-ongkang, menonton siapa yang akan membunuh Joel Backman terlebih dulu, yang mana dengan demikian CIA juga dapat mengetahui siapa pemilik dari sistem satelit itu. Joel Backman, si umpan, harus lari menyelamatkan diri ke seluruh penjuru Italia, membawa serta rahasia teknologi intelijen paling canggih di dalam genggamannya. Penulis: John Grisham Penerbit: Gramedia Pustaka Utama Tanggal terbit: 20 Juli 2016 Halaman: 440 ISBN: 9786020329840 Bahasa: Indonesia Lebar: 13,5 cm Panjang: 20 cm
Detail Buku
Product image
John Grisham
Sang Broker (The Broker)