Intari Dyah Pramudita
Seri Cerita Balita: Aku Bisa Sedekah Untuk Hewan
Format Buku
Deskripsi
Buku “Aku Bisa Sedekah untuk Hewan” ini akan mengenalkan sekaligus mengajarkan soal kegiatan berkebun yang ternyata bisa menjadi kegiatan bersedekah untuk hewan. Dikemas dalam bentuk board book, sehingga tidak mudah sobek dan jadi lebih tahan lama, serta ujung buku yang rounded sehingga tidak tajam bagi anak.
Tampilan ini tentu saja sangat aman dan cocok untuk anak. Selain itu, ilustrasi yang terdapat di dalam buku ini juga penuh warna sehingga sangat menarik dan membuat anak bisa membaca buku dengan cara yang lebih menyenangkan. Buku ini juga membantu anak-anak untuk mengembangkan imajinasi mereka. Dan dengan teks yang sedikit, anak jadi lebih fokus pada nilai yang disampaikan.
Adapun keunggulan dari buku ini adalah:
Mengenalkan cara sedekah untuk hewan
Mengenalkan dan membiasakan anak untuk bekerja sama
Ilustrasi dan juga desain yang menarik, sesuai untuk anak-anak
Memperkaya imajinasi anak-anak
Sinopsis:
Kali ini, hari liburan Salim dan Salma sangat menyenangkan sekali. Mereka bisa bermain dengan leluasa di kebun rumah. Ternyata, kebun rumah juga bisa menjadi tempat bersedekah untuk hewan-hewan yang singgah loh! Wah, kok bisa bersedekah untuk hewan, ya? Bagaimana caranya bersedekah untuk hewan? Yuk, cari tahu jawabannya di dalam kisah Salim dan Salma kali ini!
Tentang Buku:
Judul: Aku Bisa Sedekah untuk Hewan
Penulis: Intari Dyah Pramudita
Penerbit: Mizan Publishing
Tanggal Terbit: 27 September 2021
ISBN: 9786232540965
Jumlah Halaman: 20 halaman
Berat: 0,365 kg
Lebar: 17 cm
Panjang: 17 cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku