WILLIAM WIN YANG
Secrets of The Dragon - New Edition
Format Buku
Deskripsi
Secrets of The Dragon - New Edition
Buku “Secrets of The Dragon - New Edition” adalah buku yang mengajarkan nilai-nilai kepemimpinan berdasarkan filosofi dari lambang Naga sehingga unik dan menarik. Di dalamnya juga menceritakan tentang kisah sukses dari tokoh-tokoh terkenal seperti Steve Jobs dan raja-raja China di zaman dahulu dari masa terpuruk mereka hingga sukses menjadi orang-orang yang dapat mengubah dunia. Disertai juga studi kasus yang nyata pada korporasi dan ketatanegaraan.
Sinopsis
Buku ini adalah sebuah buku kepemimpinan berdasarkan seni kepemimpinan Tionghoa yang berumur lebih dari 4000 tahun. Berisi tentang berbagai petuah kepemimpinan yang dilukiskan dalam lambang Naga Tionghoa atau Ular Naga yang biasa dikenal di negara Timur jauh.
Yang menarik dari buku ini adalah penggambaran kepemimpinan yang sejatinya sangat rumit dalam satu gambar naga, sehingga mudah diingat dan dipahami. Ini suatu yang wajar mengingat pada zaman itu tulisan masih sangat sulit, hingga suatu pesan harus ditulis dengan metode seefisien mungkin dan ini berdampak positif pada pesan itu sendiri. Bayangkan, hanya dengan melihat lambang naga, kita bisa langsung mengingat kembali dan merefleksikan diri dengan berbagai metode kepemimpinan yang rumit.
Namun keefisienan ini bukannya tanpa dampak negatif. Orang biasa tidak akan bisa langsung mengerti tanpa ada yang memberi penjelasannya terlebih dahulu. Itulah sebabnya pesan ini dengan mudah dirahasiakan dan dikubur oleh para pemimpin negeri Naga. Rakyat jelata bisa melihatnya setiap hari dan mengetahui lambang kepemimpinan dan kekuasaan, namun tidak tahu arti sesungguhnya. Inilah sebabnya rahasia lambang naga terkubur ribuan tahun lamanya dan baru terungkap dengan menggabungkan berbagai penelitian dan naskah-naskah sastra yang terpecah-pecah.
Suatu buku istimewa yang unik, enak dibaca, penuh cerita, dan akan memperkaya khazanah ilmu kepemimpinan dunia.
Yuk segera dapatkan buku ini di Gramedia!
Baca Selengkapnya
Detail Buku