Yusup Somadinata
Segala Sesuatu Tentang Pancasila
Format Buku
Deskripsi
Pancasila adalah pilar ideologis negara Indonesia. Nama ini terdiri dari dua kata dari bahasa Sanskerta: "pañca" berarti lima dan "śīla" berarti prinsip atau asas. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesia.
Lima ideologi utama penyusun Pancasila merupakan lima sila Pancasila. Ideologi utama tersebut tercantum pada alinea keempat dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar 1945:
1. Ketuhanan yang Maha Esa
2. Kemanusiaan yang adil dan beradab
3. Persatuan Indonesia
4. Kerakyatan yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawaratan/perwakilan, serta
5. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia
Sekalipun terjadi perubahan isi dan urutan lima sila Pancasila yang berlangsung dalam beberapa tahap selama masa perumusan Pancasila pada tahun 1945, tanggal 1 Juni diperingati bersama sebagai hari lahirnya Pancasila.
Pada tanggal 1 Juni 2016, presiden Joko Widodo telah menandatangani Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016 tentang Hari Lahir Pancasila sekaligus menetapkannya sebagai hari libur nasional yang berlaku mulai tahun 2017.
SINOPSIS
Buku ini berisi tentang berbagai hal yang terkait dengan Pancasila, dasar negara Indonesia. Mulai sejak dirumuskan, kelahirannya, ancaman yang dihadapi dan pentingnya kita menjaga keutuhan NKRI dengan mengamalkan sila-sila yang ada di dalam Pancasila ini.
DETAIL
Jumlah Halaman : 64
Penerbit : Elex Media Komputindo
Tanggal Terbit : 29 Okt 2018
Berat : 0.15 kg
ISBN : 9786020483894
Lebar : 24 cm
Bahasa : Indonesia
Panjang : 18cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku