Gramedia Logo
Product image
Product image
Zaky Rivai

Semua Orang Pasti Pernah Berdosa

free shipping logo

Bebas Ongkir, Rp0.

Pilih toko terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” saat checkout.

Format Buku
Deskripsi
Dosa bisa membuat pelakunya tak memiliki kemuliaan. Dosa bisa membuat pelakunya kehilangan kepercayaan diri. Dosa bisa membuat pelakunya kehilangan teman, pekerjaan, juga penghasilan. Dosa bisa membuat pelakunya masuk neraka, dan abadi di sana. Namun, setiap manusia pasti pernah melakukan kemaksiatan. Setiap manusia pasti punya dosa. Manusia tak bisa terhindar dari dosa dalam satu hari pun, selama dia menjalani kehidupan dengan penuh kesadaran. Semua manusia sudah Allah putuskan menjadi makhluk yang padanya selalu ada khilaf dan salah. Tiada manusia tanpa cela di dunia ini. Nabi dan para ulama pun tetap memiliki kesalahan dan kekhilafannya masing-masing. Kabar gembiranya, Allah tidak pernah mencela orang yang berdosa, asal tidak kebablasan dan keterusan tentunya. Allah bahkan memanggil orang-orang berdosa dengan panggilan sayang. Allah memberi kesempatan kepada siapa pun yang berdosa untuk kembali kepada-Nya. Dan ternyata, dalam bermaksiat pun tetap ada ‘adab’nya. Betapa sayangnya Allah pada kita. Selling Point: - Bahasa ringan yang mudah dipahami - Dilengkapi dalil dan kisah yang sumbernya jelas - Sesuai dengan realitas kekinian - Tidak menggurui, namun mengajak untuk sama-sama menjadi baik Profil Penulis: Lahir di sebuah rumah sakit di Jakarta Timur, dibesarkan di Kota Bekasi hingga lulus SMK pada tahun 2012 oleh kedua orang tua etnis Komering, Sumatera Selatan. Mencari inspirasi, motivasi, dan pelajaran ke Daerah Istimewa Yogyakarta hingga 9 tahun lamanya, lalu memaksakan diri kembali ke sekitaran ibu kota setelah mendapat amanah memimpin sebuah organisasi besar Pengurus Pusat Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia (PP KAMMI). Kini, tinggal di Depok bersama seorang istri cantik yang penulis yakin awet muda dan ketiga anak yang terus tumbuh dan menginspirasi orang tuanya. Selain olahraga, antar-jemput anak sekolah, belanja ke pasar, menjadi aktivis organisasi, saat ini penulis juga menjadi pengajar untuk beberapa mata kuliah hukum di STEI SEBI, Depok. Untuk menghubungi, bertegur sapa, bertanya hal-hal yang tidak diketahui semisal “duluan mana telur atau ayam?”, “apakah bisa pesan kopi hitam pahit di coffee shop ber-AC dengan alat kopi yang amat berisik?”, “berapa harga jersey ori Manchester United?”, atau “apa hukumnya masak mi instan padahal ibu masak banyak sayur dan lauk pauk?”, silakan bisa kontak penulis di Instagram @zaky-zr, Twitter –atau sekarang X- @zakyZR, dan email zaky.rama@gmail.com.
Detail Buku
    customer sercive