Dian K
Seri Aku Cinta Indonesia : Pentas Tari Topeng
Format Buku
Deskripsi
Apakah gadget dan online games telah menggantikan mainan tradisional dan kerajinan lokal yang sederhana, dan sarat makna? Kekhawatiran itu secara implisit dapat dirasakan dalam seri Aku Cinta Indonesia. Sejauh ini, empat judul telah diterbitkan; masing-masing berupa buku bergambar tipis nan ringan, ditemani ilustrasi jenaka.
Sinopsis buku
Buku ini bercerita tentang seorang anak yang sangat ingin mengikuti pentas tari Topeng. Dia ingin sekali bisa ikut ambil peran dalam pementasan tersebut. Namun, karena bergigi ompong, dia tidak dapat menggigit topeng untuk menarikan tari Topeng. Karena tangan yang kecil, ia kesulitan menabuh kendang. Untungnya, ada bagian yang bisa dilakukan oleh anak kecil, yang dengan cepat dapat dikuasainya.
Tari Topeng adalah kebudayaan yang berasal dari Cirebon, Jawa Barat. Seperti namanya, para penari yang melakukan tarian ini menggunakan topeng saat pementasan. Sebenarnya, tidak hanya di Jawa Barat saja yang memperkenalkan Tari Topeng, melainkan di seluruh Indonesia juga memiliki seni Tari Topengnya masing-masing. Misalnya Tari Topeng Bali, Tari Topeng Dayak, Tari Topeng Malang, Tari Topeng Reog, dan Tari Topeng Betawi.
Melalui buku seri Aku Cinta Indonesia ini, anak-anak dapat mengenal lebih jauh tentang kebudayaan Indonesia yang belum pernah diketahui sebelumnya. Buku ini dapat menambah pengetahuan sekaligus membangun rasa penasaran anak-anak terhadap kebudayaan yang ada di Indonesia. Yuk, mulai perkenalkan anak Anda dengan seni budaya Indonesia!
Informasi lain
Lebar : 17 cm
Tinggi : 24 cm
Berat : 0,1 gr
ISBN : 9786020000000
Sampul: soft cover
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Dian K
Seri Aku Cinta Indonesia : Pentas Tari Topeng