Gramedia Logo
Product image
Product image
Wahyu Aditya

Seri Fun Cican: Tamasya Keliling Kota (Board Book)-New

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Deskripsi
Fun Cican adalah karya animasi dari Wahyu Aditya yang pertama kali booming melalui media YouTube. Animasi sederhana tentang kelinci cilik bernama Cican ini menjadi tontonan yang paling dicari oleh anak-anak di Indonesia. Popularitas Fun Cican pun mendorong Bentang Pustaka untuk menerbitkan buku yang ceritanya diambil dari channel YouTube Wahyu Aditya. Dengan format Board Book yang berarti seluruh halaman dari buku ini terbuat dari bahan hard cover, buku Seri Fun Cican: Tamasya Keliling Kota yang diterbitkan tahun 2018 ini akan mengajak pembaca menyusuri petualangan jalan-jalan Cican bersama teman-temannya berkeliling kota. Cerita disampaikan dalam bentuk cerita pendek yang disertai dengan ilustrasi menarik serta penuh warna pada setiap halamannya agar anak lebih tertarik untuk membacanya. Bahannya yang keras pun membuat buku ini tidak mudah rusak di tangan anak, bahkan jika dibaca berulang-ulang. Banyak yang akan diajarkan dan dikenalkan Cican dari perjalanannya berkeliling kota. Buku ini cocok diberikan kepada anak-anak segala usia dan gender untuk meningkatkan budaya membaca dalam diri anak sejak usia dini. Anak juga bisa menikmati cerita dalam bentuk animasi melalui kanal YouTube Fun Cican. Sinopsis Ibu Bebsy mengajak Cican dan teman-teman bertamasya keliling kota. Di kota, ada gedung yang berwarna-warni, jalan yang naik turun, dan gunung yang mengeluarkan balon sabun. Wah seru sekali ya. Yuk, ikut bertamasya keliling kota bersama Cican!
Detail Buku