Gramedia Logo
Product image
Product image
Lee, Seung-hee

Seri Belajar Mengelola Uang: Keluarga Super Irit 18: Tip Sehat Tapi Tetap Hemat

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Format Buku
Deskripsi
Keluarga Bindae ingin ikut maraton demi mendapatkan hadiah pertamanya! Tapi... mereka malah sakit. Ternyata untuk ikut maraton harus sehat dan punya fisik yang kuat, lho. Akhirnya, Keluarga Bindae pun melatih fisik mereka agar kuat dan makan makanan sehat agar tubuh juga sehat dan bugar. Hmmm... tentu saja semuanya harus hemat, dong. Nah, keluarga Bindae punya tip dan trik untuk melatih fisik dan membuat makanan sehat tanpa perlu mengeluarkan uang banyak. Sekali dayung dua-tiga pulau terlampaui, bukan? Berhasilkah mereka menjuarai pertandingan maraton? Yuk, baca kisah mereka! Seri Keluarga Super Irit merupakan buku, dengan genre komik, yang menekankan prinsip ekonomi dalam kehidupan sehari-hari. Buku ini makin menarik karena tips dan trik Keluarga Super Irit banyak yang bisa diaplikasikan dalam kehidupan sehari-hari kita. Salah satu contoh pelajaran untuk berhemat yang disampaikan dalam buku ini adalah menghemat biaya listrik. Ada tips yang dibagikan tokoh dalam buku ini yakni Keluarga Bindae. Mereka membiasakan diri agar jangan sering membuka dan menutup kulkas. Karena ketika kulkas dibuka terjadi perubahan suhu. Saat ditutup kembali, kulkas menyesuaikan kembali suhu. Inilah yang membuat tambahan konsumsi listrik. Kemudian, selalu mencabut kabel charger jika baterai handphone sudah penuh. Selain itu penghematan listrik bisa dilakukan dengan cara selalu mencabut steker, matikan stop kontak TV atau speaker jika tidak digunakan. Kabel yang masih mencolok ke terminal listrik masih akan terus dialiri listrik. Ini juga yang tanpa sadar menjadi "pemborosan" biaya listrik.
Detail Buku