Gramedia Logo
Product image
HENDYONO SASONGKO

Cara Cepat Menguasai Sosiologi untuk SMA/MA Kelas 10, 11, 12

Format Buku
Deskripsi
Studi Sosiologi sangat penting bagi kita sebagai makhluk sosial yang selalu berinteraksi dengan orang lain dalam masyarakat. Mengapa? Sosiologi mempelajari berbagai hubungan yang dilakukan manusia sebagai anggota masyarakat. Agar hubungan itu berjalan dengan baik, tertib, lancar, dan bisa mencapai tujuan yang diinginkan, maka dalam hidup bermasyarakat tersebut manusia menciptakan berbagai norma, nilai, dan tradisi sebagai pengatur sekaligus pedoman bagi anggota masyarakat dalam bersikap dan bertingkah laku. Bahkan sosiologi diibaratkan seperti garam, jika sayur tanpa garam akan terasa hambar dan orang yang mau memakan pun hanya sedikit, Begitupun sosiologi, sosiologi sangat berperan dan mendukung bagi kelangsungan ilmu lainnya, karena dengan sosiologi, kita bisa dekat dengan masyarakat, bersosial dengan baik, bahkan jika suatu saat kita membutuhkan kepentingan, maka tidak akan terlalu sulit. Lain hal bila kita tidak memiliki, tidak mengetahui dan tidak mengamalkan ilmu sosiologi atau sosial dengan baik, maka kehidupan sosial dan kepentingan kita pun akan terasa sulit untuk memperoleh yang terbaik. Hal-hal di atas adalah sedikit dari ilmu Sosiologi yang dapat membuat kamu memahami ilmu Sosiologi secara lengkap. Sebenarnya ada hal-hal lain yang bisa diketahui atau dipelajari melalui buku “Cara Cepat Menguasai Sosiologi” Buku “Cara Cepat Menguasai Sosiologi” merupakan buku yang wajib kamu miliki karena mudah dibawa ke mana saja. Buku ini merupakan kumpulan ringkasan materi dari buku teks Mata Pelajaran Sosiologi di SMA/MA. Buku ini disusun dengan gaya bahasa formal dan komunikatif sehingga kamu akan lebih cepat dan mudah menguasai materi buku ini. Buku ini disusun sesuai dengan kurikulum yang berlaku di SMA/MA sehingga dapat kamu gunakan sebagai buku pendamping dari buku teks pelajaran Sosiologi SMA/MA. Selain itu, buku ini juga dilengkapi dengan peta konsep, ilustrasi yang menarik di setiap awal bab, dan contoh-contoh soal Ujian Nasional (UN) dan disertai dengan pembahasannya.
Detail Buku
Product image
HENDYONO SASONGKO
Cara Cepat Menguasai Sosiologi untuk SMA/MA Kelas 10, 11, 12