Gramedia Logo
Product image
Amin Wahyono

Gambar Teknik Listrik, Program Keahlian Teknik SMK/MAK Kelas 10

Format Buku
Deskripsi
Gambar teknik listrik (atau gambar listrik, bahasa Inggris: Electrical drawing) adalah sebuah alat komunikasi untuk menyatakan maksud, yang berisi perintah-perintah informasi dari pembuat gambar. gambar dikalangan teknisi juga sering disebut sebagai bahasa teknik. Sebagai bahasa teknik, diharapkan sebuah gambar dapat meneruskan keterangan-keterangan secara tepat dan objektif. Simbol-simbol, kode-kode dan diagram kerja kelistrikan tidak hanya ada pada sistem kelistrikan tetapi juga digunakan pada bidang otomotif. Para siswa, kelompok teknologi, industri, para perencana produk, operator mesin, operator perakitan, mekanik dan pengontrol mutu dari suatu produk atau mesin, harus mengetahui tentang standar pada gambar teknik dengan tujuan untuk menghindari salah pengertian dalam komunikasi teknik. Karena itu standar gambar teknik dapat diberlakukan pada industri antar negara yang dikenal dengan Standar Internasional. Fungsi gambar teknik berperan penting bagi seorang engineer. Pengertian gambar teknik adalah media penyampaian rancangan dan gagasan secara visual dalam bentuk gambar yang terdiri atas garis-garis, simbol, serta tulisan yang telah disepakati secara resmi dan mempunyai standar tertentu agar bisa dipahami oleh penggambar dan pembaca gambar. Dalam bidang teknik suatu perancangan dan perencanaan membutuhkan media berupa gambar teknik untuk memudahkan proses manufaktur atau pengerjaan tertentu dengan mengetahui maksud dan arti dari rancangan tersebut tanpa perlu kontak langsung secara lisan. Gambar teknik sangat diperlukan untuk seorang engineer, karena dari sebuah gambar seorang engineer bisa merancang sebuah benda yang akan dibuat, menganalisa, menghitung, dan membaca gambar. Oleh karena itu, fungsi gambar teknik sangatlah penting untuk kita ketahui. Smk/Mak Kl.X Gambar Teknik Listrik, Program Keahlian Teknik karya Amin Wahyono Jumlah Halaman 188 Penerbit Bumi Aksara Tanggal Terbit 18 Juli 2020 Berat 0.325 kg ISBN 9786024447502 Lebar 17.5 cm Bahasa Indonesia Panjang 25.0cm
Detail Buku