Gramedia Logo
Product image
Deskripsi
Mata pelajaran Sosiologi jenjang SMA berperan penting dalam membekali pengetahuan serta kecakapan sosial yang dibutuhkan peserta didik pada masa depan. Sosiologi memiliki teori yang mutakhir serta metode penelitian yang kuat. Oleh karena itu, dengan membelajarkan sosiologi sejak dini peserta didik dapat mengembangkan nalar kritisnya secara sistematis dan ilmiah melalui dua keunggulan tersebut. Lebih dari itu, pembelajaran sosiologi mendorong peserta didik mampu memposisikan diri dan berpartisipasi aktif kan dalam materi yang kami sajikan secara sistematis mulai dari kelompok sosial, permasalahan terkait kelompok sosial, konflik, hingga harmoni sosial. Berbagai aktivitas dan rubrik yang ada juga disajikan untuk menguatkan Profil Pancasila peserta didik. Apa saja materi yang akan kalian temukan pada Buku Siswa menyenangkan. mata pelajaran Sosiologi jenjang SMA di kelas XI? Ada empat pokok materi besar, yaitu kelompok sosial, permasalahan sosial akibat pengelompokan sosial, konflik sosial, serta membangun harmoni sosial. Realitas dinamika sosial dalam masyarakat berpotensi menimbulkan berbagai permasalahan sosial. Akan tetapi, permasalahan sosial tersebut secara khusus bisa disebabkan oleh sensitivitas antarkelompok. Realitas ini patut kita pahami bersama mengingat kemajemukan dalam masyarakat Indonesia berpotensi menimbulkan konflik sosial. Konflik sosial dapat menyebabkan keretakan persatuan bangsa. Oleh karena itu, sosiologi hadir untuk menjawab permasalahan tersebut melalui penelitian sosial berorientasi pemecahan konflik dan strategi untuk membangun harmoni sosial. Mari kita pelihara bersama kesatuan dan persatuan Bangsa Indonesia melalui pembelajaran sosiologi yang kontekstual dan
Detail Buku
Product image
Joan Hesti Gita Purwasih Dan Seli Septiana Pratiwi
Sosiologi SMA Kelas 11