Emel Komatsu, Yuu Morikawa
Stray Demon 1
Deskripsi
5 tahun setelah Zaman Edo berakhir suatu hari, "Yokai" bernama Koharu, yang terpisah dari parade makhluk supernatural, tiba-tiba terjatuh di pekarangan toko barang bekas milik pria berwajah sangar yang membenci manusia, Kizo. Walau enggan, Koharu yang memaksa akhirnya tinggal menumpang di rumahnya. Mereka berdua kemudian terlibat dengan berbagai macam yokai!
Komik Stray Demon merupakan adaptasi dari novel yang cukup populer di Jepang, berjudul Ikki Yako. Komik yang ditulis dan diilustrasikan oleh Emel Komatsu & Yuu Morikawa ini memiliki tiga seri. Komik ini menceritakan tentang seorang penjaga toko barang-barang kuno, di mana suatu hari ia kejatuhan Yokai.
Yokai secara tidak sengaja terlepas dari kawanannya hingga akhirnya bertemu sang pemilik toko tersebut. Secara keseluruhan, manga ini akan menceritakan kisah mereka berdua, dan alasan Yokai terpisah dari kelompoknya. Dengan genre supernatural dan latar belakang sejarah, komik ini pertama kali dipublikasikan 2014. Ditulis oleh Emeru Komatsu, komik ini diilustrasikan oleh tangan apik Yuu Morikawa dengan jumlah 3 volume per Desember 2016.
Meskipun komik ini ditujukan untuk laki-laki, tetapi siapa saja boleh membacanya karena genrenya yang luas. Komik Stray Demon sangat cocok untuk kamu yang menyukai cerita yang singkat.
Seri lainnya dari Stray Demon:
- Stray Demon 01
- Stray Demon 03
Judul: Stray Demon 01
Cerita: Emel Komatsu
Tebal: 200 Halaman
Format: Soft Cover
Tanggal Terbit: September 2019
Baca Selengkapnya
Detail Buku