Gramedia Logo
Product image
Yosafat Aji Pranata

Struktur Kayu Analisis Dan Desain Dengan LRFD

Format Buku
Deskripsi
Kayu adalah bahan yang dapat digunakan sebagai komponen struktural suatu bangunan gedung yang memiliki kelebihan dibandingkan dengan bahan lain yaitu, bersifat terbarukan, rendah energi dan emisi dalam proses penggunaannya. Hal ini sangat sesuai dengan upaya kita dalam pemanfaatan sistem alam yang tengah digalakkan di seluruh dunia dengan konsep Green Building dan telah mulai diimplementasikan di Indonesia dengan terbitnya Peraturan Menteri PUPR mengenai Bangunan Gedung Hijau. Di satu sisi, Indonesia merupakan negara dengan hutan tropis yang sangat luas dan memiliki potensi untuk mengembangkan pemanfaatan material kayu secara berkelanjutan di dalam bangunan dengan struktur kayu. Namun di sisi lain, perkembangan pemakaian kayu sebagai komponen utama struktur bangunan tidaklah sepesat material lain, seperti beton bertulang dan baja. Tidak banyak gedung atau bangunan yang dibangun dengan struktur kayu. Dukungan standar teknis dalam desain perancangan struktur kayu telah tersedia dalam SNI 7973:2013 Spesifikasi desain untuk konstruksi kayu. Buku ini diharapkan dapat memudahkan dalam memahami proses perancangan struktur kayu dengan metode LRFD dan pemanfaatannya secara meluas dalam dunia konstruksi di Indonesia. Daftar Isi: Bab 1 Material Kayu Bab 2 Perkembangan dan Inovasi Struktur Kayu Bab 3 Perkembangan Peraturan Kayu Bab 4 Komponen Struktur Tarik Bab 5 Komponen Struktur Tekan Bab 6 Balok Bab 7 Balok-Kolom Bab 8 Sambungan Dengan Beban Lateral Bab 9 Sambungan Dengan Beban Cabut Bab 10 Sambungan Dengan Beban Kombinasi Detail Produk Penulis: Yosafat Aji Pranata Penerbit: Remaja Rosdakarya ISBN: 9786024463038 Terbit: 31 Januari 2019
Detail Buku