Choi Sungmin
Swiun Hangugeo Bahasa Korea Itu Mudah!
Format Buku
Deskripsi
Segala hal yang berhubungan dengan Korea dewasa ini sedang berada pada posisi puncaknya. Semua orang sepertinya telah berkiblat kepada negara kecil di ujung timur Asia ini. Momentum merebaknya musik Korea pada 2009 yang didukung dengan drama-drama fenomenal tahun 2000-an membuat apa pun yang memakai nama Korea langsung laris manis seperti kacang rebus di pasar malam. Tidak ketinggalan, masuknya makanan dan produk kecantikan ala Korea juga terus mempertahankan arus Korea yang masuk ke negeri ini.
Tak pelik, bahasa Korea yang melekatkan empat jenis produk yang masuk ke Indonesia ini menjadi sesuatu yang ramai dipelajari hingga sekarang. Semua orang ingin berkunjung ke Negeri Ginseng ini dan cara untuk menikmati Korea dengan nyaman, paling tidak adalah dengan mengerti bahasanya.
Secara gramatikal, bahasa Korea cenderung lebih mudah bila dibandingkan dengan bahasa-bahasa Asia timur lainnya seperti Jepang dan Mandarin. Alfabetnya yang mudah dipelajari tidak membutuhkan kemampuan menghafal yang tinggi seperti menghafal kanji atau huruf Cina yang jumlahnya ribuan abjad. Mungkin tantangan terbesarnya adalah perubahan struktur kalimat di mana predikatnya ditukar ke belakang, persis seperti jika kita mempelajari bahasa Jepang.
buku ini menawarkan pedoman utama bagi Anda dalam mempelajari bahasa Korea secara mudah dan berbeda.Sembari mengenal lebih dekat kebudayaan Korea melalui buku ini, pembelajaran bahasa Korea disajikan dengan pembahasan yang unik dan menarik, seperti mengenal dan menulis aksara Hangul, membaca dalam bahasa Korea, ragam kosakata yang sering digunakan dalam percakapan, dan tata bahasa Korea. Selain metode belajar, buku ini juga memberikan beberapa latihan soal di setiap babnya. Buku ini sangat sistematis dan membantu sekali bagi Anda yang mempunyai misi untuk mempelajari Bahasa Korea level pemula. Belajar Bahasa Korea akan sangat lengkap dengan kehadiran informasi-informasi menarik tentang negeri gingseng ini.
Tahun Terbit : Cetakan Pertama, 2023
Baca Selengkapnya
Detail Buku

Choi Sungmin
Swiun Hangugeo Bahasa Korea Itu Mudah!