Gramedia Logo
Product image
Muryani J. Semita

Tanoshii Nihongo : Belajar Bahasa Jepang Itu Asyik

Format Buku
Deskripsi
Mempelajari bahasa asing sebagai bahasa kedua tentunya akan sangat bermanfaat, baik dari segi sosial maupun untuk melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Salah satu bahasa asing yang menarik dipelajari adalah bahasa Jepang. Jika mempelajari suatu bahasa, tentunya kita juga akan mempelajari budaya dari orang-orang penutur bahasa tersebut. Selain bahasa Jepang, para pembelajar ini juga akan mengenal budaya Negeri Bunga Sakura. Dalam mempelajari bahasa Jepang tentunya membutuhkan media penunjang yang memadai. Salah satu media yang dapat digunakan adalah buku. Buku menjadi sumber yang kredibel untuk belajar bahasa karena tentunya melewati berbagai proses editing agar dapat disajikan dengan baik kepada pembaca. Belajar bahasa asing akan menjadi menyenangkan jika menggunakan sumber yang bagus dan tepercaya. Buku yang dapat dijadikan acuan belajar bahasa Jepang berjudul Tanoshii Nihongo terbitan Penerbit Anak Hebat Indonesia. Lalu apa saja isi dan keunggulan dari buku Tanoshii Nihongo ini? Simak datanya di bawah ini. -Buku ini memuat materi pembelajaran bahasa Jepang, mulai dari huruf hiragana, katakana, kanji, tata bahasa, dan kosakata. -Tidak hanya membahas tentang bahasa Jepang, buku ini juga menyajikan berbagai macam budaya yang ada di Jepang. -Selain budaya, penulis juga menyajikan informasi festival-festival dan kuliner yang ada di Jepang. Materi mudah dipahami oleh pembelajar pemula bahasa Jepang. Tahun Terbit: Cetakan Pertama, Mei 2023
Detail Buku
Product image
Muryani J. Semita
Tanoshii Nihongo : Belajar Bahasa Jepang Itu Asyik