Gramedia Logo
Product image
Tarmidzi Abdurraahman

Terjemahan Yasin Fadhilah

Format Buku
Deskripsi
Surat Yasin adalah surat yang menjadi salah satu surat yang banyak dibaca oleh umat Muslim secara rutin. Hal ini dikarenakan keutamaan yang terkandung surat Yasin membuatnya memiliki kedudukan yang istimewa. Surat Yasin merupakan surat dalam Al-qur'an yang menempati urutan ke-36. Surat ini termasuk ke dalam surat makkiyah karena menjelaskan tentang akidah dan keimanan. Surat Yasin dapat dikatakan sebagai surat yang sangat akrab di lisan kaum muslimin di Indonesia. Surat ini sering dibaca saat ada pengajian. Tak hanya itu setiap malam Jumat, para warga biasa berkumpul dari rumah ke rumah secara bergantian untuk membaca surat Yasin dan tahlil secara bersama-sama. Surat Yasin memiliki banyak keutamaan bagi yang membacanya seperti dengan membaca surat Yasin akan menjadikan dosa-dosa kita diampuni oleh Allah SWT, membaca surat Yasin dapat menjadi kemudahan bagi kita dalam meraih hajat-hajat dan jika membacakan surat Yasin kepada orang yang sedang sekarat maka ia mendapatkan bimbingan menuju husnul khatimah dan diampuni segala dosanya. Yasin Fadhilah adalah rangkaian doa di beberapa ayat dalam Surat Yasin. Doa tersebut sama sekali bukan menambahi ayat Surat Yasin. Tetapi Surat Yasin yang ditulis dengan atau tanpa doa, jumlahnya tetap 83 ayat. Dinamakan Yasin Fadhilah karena pada ayat-ayat tertentu dibaca secara berulang-ulang, juga disisipi bacaan sholawat doa tertentu selain Al Quran. Sisipan bacaan sholawat dan doa itu berkaitan dengan ayat sebelumnya. Buku Terjemahan Yasin Fadhilah dilengkapi dengan transliterasi huruf Arab ke huruf Indonesia, kamu yang sedang belajar membaca surat Yasin akan sangat terbantu. Buku Terjemahan Yasin Fadhilah ini disertai fadhilah ayat lima, tujuh, dan lima belas.
Detail Buku