Gramedia Logo
Product image
Sinta Susanti

The Cursed Hand

Format Buku
Deskripsi
Ashley terlahir dengan sebelah tangan berkulit merah, dengan urat-urat yang menonjol dan kuku-kuku hitam yang menakutkan. Setelah dua puluh dua tahun ia dan keluarganya menutup diri dari dunia yang menolaknya, Ashley berkali-kali menyaksikan penampakan yang datang seperti mimpi buruk. Suatu hari ia bertemu Christine, gadis yang hampir identik dengannya. Ia terusik ketika mengetahui Christine terobsesi melukis hal-hal yang sering dilihatnya dalam mimpi. Terlebih lagi saat ia melihat foto mendiang ibu Christine yang memiliki tato misterius di leher, dan sebuah buku bertuliskan kata-kata yang juga sering didengar dalam mimpi. Ashley yakin ada sesuatu yang bisa menjawab tanda tanya besar di benaknya selama ini. Dan Christine bisa jadi jawabannya. The Cursed Hand merupakan judul dari sebuah novel yang ditulis oleh Sinta Susanti. Novel ini akan menceritakan tentang tokoh yang bernama Ashley. Ia seperti dikutuk, selalu melihat penampakan yang menyeramkan, yang membuat dirinya merasakan hal-hal aneh terus berdatangan. Novel ini memiliki kisah cinta menarik terutama bagi kalian yang menyukai cerita dengan bumbu menyeramkan. Novel ini mampu membawakan alur cerita yang membuat tegang para pembaca. Selain itu, konflik yang disajikan dalam novel ini tersusun dengan rapih, sehingga mampu membuat pembaca ketakutan namun tetap penasaran dengan kisah selanjutnya. Bagi kalian para penggemar novel, khususnya novel dengan genre thriller, The Cursed Hand tidak boleh untuk dilewatkan. Judul: The Cursed Hand Halaman: 160 halaman Penerbit: Bhuana Ilmu Populer Tanggal Terbit: 10 Desember 2018 Berat: 0.2 kg ISBN: 9786024832872 Dimensi: 19x13 cm Bahasa: Indonesia
Detail Buku
Product image
Sinta Susanti
The Cursed Hand