Gramedia Logo
Product image
Leo Babauta

The Effortless Life

Format Buku
Deskripsi
Hidup itu sulit, begitulah yang kita bayangkan. Yang benar ialah bahwa hidup hanyalah sesulit yang kita jalani. Sebagian besar dari kita setiap hari terburu-buru mengerjakan banyak tugas dan melaksanakan banyak perintah, tergesa-gesa menuntaskan urusan, dan pada akhirnya tercebur ke dalam drama. Akibatnya, sebagian besar harus berjuang keras. Kita sesungguhnya adalah makhluk sederhana. Makanan, tempat tinggal, pakaian, dan hubungan sesama manusia adalah semua yang kita butuhkan untuk hidup bahagia. Tumbuh-tumbuhan untuk bahan makanan tumbuh secara sederhana dan alami, tempat hunian cukup bangunan beratap sederhana, pakaian cukup lembaran kain. Hubungan sederhana memungkinkan kita menikmati kebersamaan satu sama lain tanpa harus menyematkan harapan yang berlebihan. Di luar kebutuhan-kebutuhan sederhana ini, kita telah menambahkan kebutuhan yang telah dibuat-buat, seperti karier, atasan, rekan kerja, gawai, perangkat lunak, media sosial baru, mobil, pakaian bagus, dompet, tas laptop, televisi, dan lain-lain. Alhasil, kita ingin melakukan sesuatu yang lebih dan lebih, ibaratnya kalau kita tidak bergerak selangkah saja, kita akan merasa tertinggal jauh. Hal inilah yang akhirnya membuat kita stres jika tidak melakukan apa pun, merasa cemas dengan masa depan dan berujung overthinking. Buku The Effortless Life memberi pandangan bahwa hidup tidak sesulit itu, hidup itu mudah. Untuk menemukan kata "cukup", kita hanya perlu menjalani hidup apa adanya.
Detail Buku