Wikan Satriati
Tiwo Likes Vegetables : Tiwo Suka Sayuran
Deskripsi
Tiwo tidak suka makan sayuran. Ia selalu menolak jika disuruh mama untuk makan sayuran. Padahal sayuran memiliki kandungan vitamin dan mineral yang banyak manfaat untuk Kesehatan Tiwo. Rajin makan sayurat dapat memenuhi kebutuhan serat, mencegah kanker, meningkatkan sistem imun, meningkatkan Kesehatan syaraf dan mata, melancarkan BAB dan membuat pencernaan kita jadi sehat. Selain itu, sayuran juga merupakan makanan yang bergizi. Jika gizi kita tercukupi maka akan mudah bagi kita untuk meraih fungsi-fungsi optimal dalam tubuh kita. Buku ini akan mengajarkan anak-anak tentang manfaat sayuran bagi tubuh. Melalui karakter Tiwo, anak-anak yang tidak suka makan sayuran akan melihat padanya. Mama Tiwo yang pintar akan menyembunyikan sayuran dalam makanan kesukaan Tiwo. Dalam bakso, maupun sup krim. Apakah Tiwo akan menyadarinya? Akankah ia menyukai sayuran pada akhirnya? Temukan kisah selengkapnya dalam buku ini.
Sinopsis buku
Mama tahu Tiwo tidak suka memakan sayuran. Namun, sayuran memiliki banyak manfaat dan baik untuk kesehatan. Jadi, Mama pun punya ide cemerlang untuk menyembunyikan sayuran di makanan kesukaan Tiwo, seperti bakso atau sup krim. Akankah Tiwo suka sayuran pada akhirnya? Buku ini disajikan dalam Bahasa Indonesia dan Bahasa Inggris.
Informasi lain:
Cover: soft cover
Pengiriman: minimal 1 hari
Tebal: 32 halaman
ISBN: 9789795939948
Berat: 0.121 kg
Dimensi: 23 x 23 cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku