Devi Triasari, S.H., MBuslaw
UUD 1945 & Amandemen Superkomplet
Format Buku
Deskripsi
Dalam sejarah Indonesia, kita tidak akan terlepas dari yang namanya Peraturan Perundang-Undangan. Bahkan sejak tahun 1945, Indonesia sudah merumuskan yang namanya Undang-Undang Dasar sebagai pedoman untuk hidup berbangsa dan bernegara. UUD yang dirumuskan tersebut, kemudian mengalami beberapa kali perbaikan dan juga penyempurnaan. Hal tersebut tentu saja dilakukan dengan berbagai macam pertimbangan. Hasil perbaikan dan perumusan itulah yang disebut dengan Amandemen.
Amandemen UUD milik negara Indonesia sendiri sudah dilakukan selama empat kali. Saat ini, ada pula yang namanya UUD Pasca Amandemen. Semua UUD tersebut sudahpasti memiliki tujuan yang baik dan mulia dalam mendukung kehidupan bangsa dan negara. Buku “UUD 1945 & Amandemen Superkomplet” ini merupakan buku yang bisa digunakan oleh siapa saja, baik mahasiswa, praktisi hukum, atau masyarakat biasa sekalipun. Karena buku ini merupakan buku yang termasuk ke dalam kategori umum yang perlu untuk dibaca dan kalau bisa juga dipahami oleh seluruh masyarakat Indonesia.
Adapun pembahasan dalam buku ini meliputi:
- UUD sebelum Amandemen
- UUD Amandemen I
- UUD Amandemen II
- UUD Amandemen III
- UUD Amandemen IV
- UUD Pasca Amandemen I-IV
Selain itu juga ada bonus PUEBI dan info soal Kabinet Indonesia Maju 2019-2024.
Tentang Buku:
Judul: UUD 1945 & Amandemen Superkomplet
Penulis: Devi Triasari, S.H., MBusLaw
Penerbit: Charissa Publisher
Tanggal Terbit: 12 Desember 2019
ISBN: 9786025480881
Jumlah Halaman: 220 halaman
Berat: 0,165 kg
Lebar: 11 cm
Panjang: 18 cm
Baca Selengkapnya
Detail Buku
Devi Triasari, S.H., MBuslaw
UUD 1945 & Amandemen Superkomplet