Elex Media Komputindo
Why? Big Data - Mahadata
Format Buku
Deskripsi
Di industri yang serba digital seperti saat ini, data menjadi hal yang sangat penting. Pemanfaatan data saat ini lebih sering digunakan untuk meningkatkan kualitas dan performa dari suatu produk. Data tersebut umumnya berupa preferensi pengguna, sehingga produk yang akan dirancang dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kebiasaan pengguna dengan lebih akurat.
Tentu pengguna sebuah produk tidak hanya puluhan hingga ratusan orang, melainkan bisa mencapai jutaan. Otomatis terdapat jutaan data bahkan lebih yang terkumpul dalam satu industri, kumpulan data dalam jumlah besar ini dinamakan dengan Big Data atau Mahadata.
Namun dengan banyaknya informasi yang bersifat privasi dalam Big Data, membuatnya cukup rentan untuk diretas dan dipergunakan oleh pihak yang tidak bertanggungjawab. Sayangnya peretasan atas data itu terjadi pada email Komji. Komji pun berusaha untuk mendalami big data dan menangkap orang yang menggunakan identitasnya tanpa izin.
Ayo ikuti perjalanan Omji dan Komji untuk menjadi ahli big data yang hebat dalam buku komik sains Why? Big Data - Mahadata. Kenali lebih jauh mengenai konsep Mahadata yang dibungkus dalam rangkaian cerita bergambar ala komik yang ringan namun berbobot dengan ilmu!
Judul: Why? Big Data - Mahadata
Cover: Soft Cover
Genre: Komik, Teknologi Komputer, Data, Buku Referensi, Edukasi .
Penulis: Kim Jinho
Illustrator: Yoo Heeseok
Jumlah Halaman: 160
Bahasa: Indonesia
Penerbit: Elex Media Komputindo
Dimensi: 18 x 24 cm
Tanggal Terbit: 30 September 2019
Berat: 0.250 kg
ISBN: 9786230007026
Baca Selengkapnya
Detail Buku