Gramedia Logo
Product image
Product image
Claire McFall

Novel Yang Terbuang (Outcasts) - Lanjutan Ferryman & Trespassers

Rp0
free shipping logo

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.

Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.

Format Buku
Deskripsi
Ferryman adalah kisah cinta yang menggugah pikiran dan benar-benar original tentang cinta yang menolak dibatasi oleh kematian. Novel debut pemenang penghargaan yang memukau ini diterbitkan ulang bertepatan dengan penerbitan sekuel yang ditunggu-tunggu, Trespassers. Tristan dan Dylan berhasil lolos dari kematian. Sekarang tak ada yang bisa menghentikan mereka untuk bersama. Namun, setiap tindakan pasti punya konsekuensi. Kepergian mereka ke dunia nyata ternyata pada akhirnya menyebabkan ketidakseimbangan di alam baka. Saat dunia kematian meminta nyawa orangtua Dylan agar semua kembali seimbang, Dylan dan Tristan dihadapkan pada pilihan mengerikan: tetap bersama namun menyebabkan jiwa tak bersalah mati, atau kembali ke padang kekosongan, tempat mereka seharusnya berada, dan akhirnya terpisahkan selamanya. Mampukah mereka melakukan pengorbanan sebesar itu? Kisah terakhir yang menakjubkan dari cerita cinta epik Dylan dan Tristan, Outcasts adalah kisah lanjutan yang sangat dinantikan dari Ferryman yang memenangkan penghargaan, dan sekuel yang menggetarkan hati Trespassers. Dengan terjual lebih dari dua juta eksemplar di seluruh dunia, Ferryman adalah sensasi kultus di China, bertahan di 10 besar tangga buku terlaris selama tiga tahun sebelum mendapatkan kontrak film Hollywood pada awal 2018. Seluruh premis dunia setelah kehidupan ini awalnya akan terdengar mengerikan dan bagian kisah cintanya mungkin tidak sepenuhnya dapat dipercaya, namun cerita ini mudah dibaca dan mengalir dengan kecepatan yang baik. Informasi Lain ISBN: 9786020665429 Tahun Terbit: 2022 Penerbit: Gramedia Pustaka Utama Halaman: 344
Detail Buku