Agatha Christie
Cat Among The Pigeons (Kucing Di Tengah Burung Dara)
Rp0

Makin Hemat dengan Bebas Biaya Pengiriman Rp0.
Pilih toko Gramedia terdekat dan opsi pengiriman “Ambil di Toko” ketika checkout.
Format Buku
Deskripsi
Kucing di Tengah Burung Dara atau Cat Among The Pigeons adalah sebuah karya fiksi detektif yang ditulis oleh Agatha Christie. Novel tersebut pertama kali diterbitkan di Inggris oleh Collins Crime Club pada 2 November 1959 dan di Amerika Serikat oleh Dodd, Mead and Company pada Maret 1960. Karya Cat Among The Pigeons (Kucing Di Tengah Burung Dara) ini menceritakan mengenai karakter detektif Belgia buatan Christie yang bernama Hercule Poirot yang membuat penampilan paling telat di dalam novel ketiga terakhir. Hal itu ditujukan untuk memata-matai pada bagian awal dari novel tersebut yang berkaitan dengan petualangan internasional Christie seperti Mereka Datang ke Baghdad dan cerita-cerita dari Tommy dan Tuppence.
Buku ini juga mengisahkan tentang dua guru yang sedang menyelidiki lampu yang menyorot misterius dari Paviliun Olahraga. Penyelidikan yang dilakukan oleh dua guru tersebut dilakukan pada suatu malam di sebuah sekolah asrama ketika seluruh penghuni gedung sekolah asrama tersebut telah terlelap. Ketika keduanya sudah berada di Paviliun Olahraga, kedua guru tersebut menemukan mayat guru olahraga dengan peluru yang telah menembus jantungnya. Mayat dari guru olahraga tersebut tergeletak di antara peralatan olahraga yang ada di sana. Belum selesai menyelidiki kematian dari guru olahraga tersebut, sekolah tersebut menjadi semakin gempar dan kacau-balau ketika “si kucing” menyerang lagi dan pembunuhan kedua kembali terjadi!
Baca Selengkapnya
Detail Buku